medcom.id, Jakarta: Sejumlah bukti masih dikumpulkan polisi terkait insiden penabrakan di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat. Sejumlah saksi masih dicari.
"Kami sedang cari saksi, plat mobilnya berapa. Masih mengumpulkan saksi yang melihat itu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin 19 Juni 2017.
Sejauh ini sudah ada lima saksi yang dimintai keterangan. Namun, belum ada yang bisa memberikan gambaran pasti terkait kejadian.
Baca: TNI Masih Dalami Insiden Penusukan & Penabrakan di Kemayoran
Dalam melakukan penyelidikan ini, pihak kepolisian juga kerjasama dengan Polisi Militer. Karena, di lokasi yang sama, seorang tentara ditusuk sekelompok orang yang mengaku anggota geng motor. "Belum ada tersangka. Ini masih pendalaman dari pihak berwajib," jelas Argo.
Sekelompok orang dengan menggunakan mobil menyerang sejumlah pemuda yang tengah duduk-duduk di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. Kejadian tersebut terjadi pukul 02.30 WIB, Minggu 18 Juni 2017.
Mobil juga mengejar salah seorang pemuda yang tengah lari dan melindas. Akibatnya korban meninggal dunia. Korban meninggal bernama Abdul Kosim. Sementara korban luka parah atas nama Adrian Dwi Nanda.
medcom.id, Jakarta: Sejumlah bukti masih dikumpulkan polisi terkait insiden penabrakan di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat. Sejumlah saksi masih dicari.
"Kami sedang cari saksi, plat mobilnya berapa. Masih mengumpulkan saksi yang melihat itu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin 19 Juni 2017.
Sejauh ini sudah ada lima saksi yang dimintai keterangan. Namun, belum ada yang bisa memberikan gambaran pasti terkait kejadian.
Baca: TNI Masih Dalami Insiden Penusukan & Penabrakan di Kemayoran
Dalam melakukan penyelidikan ini, pihak kepolisian juga kerjasama dengan Polisi Militer. Karena, di lokasi yang sama, seorang tentara ditusuk sekelompok orang yang mengaku anggota geng motor.
"Belum ada tersangka. Ini masih pendalaman dari pihak berwajib," jelas Argo.
Sekelompok orang dengan menggunakan mobil menyerang sejumlah pemuda yang tengah duduk-duduk di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. Kejadian tersebut terjadi pukul 02.30 WIB, Minggu 18 Juni 2017.
Mobil juga mengejar salah seorang pemuda yang tengah lari dan melindas. Akibatnya korban meninggal dunia. Korban meninggal bernama Abdul Kosim. Sementara korban luka parah atas nama Adrian Dwi Nanda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(YDH)