Giat sterilisasi gratis ratusan kucing di Balai Yos Sudarso, Kompleks Kantor Walikota Jakarta Utara. ist
Giat sterilisasi gratis ratusan kucing di Balai Yos Sudarso, Kompleks Kantor Walikota Jakarta Utara. ist

Manfaat Program Sterilisasi untuk Kesehatan Kucing Peliharaan

Adri Prima • 22 Januari 2026 18:42
Jakarta: Sterilisasi kucing peliharaan merupakan langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan hewan. Tindakan ini tidak hanya membantu mengendalikan populasi kucing, tetapi juga berperan besar dalam meningkatkan kesehatan dan perilaku kucing. 
 
Dengan sterilisasi, risiko penyakit tertentu dapat ditekan, serta kualitas hidup kucing menjadi lebih baik. Oleh karena itu, sterilisasi bukan sekadar pilihan, melainkan bentuk tanggung jawab pemilik terhadap kucing piaraannya.
 
Hal ini pula yang melatarbelakangi Happy Cat untuk mendukung giat sterilisasi gratis ratusan kucing di Balai Yos Sudarso, Kompleks Kantor Walikota Jakarta Utara, Minggu, 18 Januari 2026. Sterilisasi gratis ini berkolaborasi dengan Let’s Adopt Indonesia dan Sudin KPKP Jakarta Utara.

Acara ini juga menghadirkan berbagai pakar untuk mengedukasi masyarakat mengenai dampak positif sterilisasi pada hewan peliharaan dan lingkungan, serta juga peran nutrisi berkualitas bagi kesehatan jangka panjang hewan peliharaan mereka.
 
Baca juga:
Mengapa Kucing Lebih Cepat Gemuk saat Sudah Disteril?

 
Animal Communicator, Dery G. Waluyo menjelaskan keterkaitan antara sterilisasi dengan ketenangan dan fokus hewan peliharaan dalam meningkatkan kualitas hidup mereka.
 
Lalu ada dokter hewan drh. Angga yang memaparkan pentingnya sterilisasi pada kucing peliharaan. "Sterilisasi menjadi langkah preventif untuk mengurangi risiko penyakit mematikan, salah satunya terhadap infeksi rahim (Pyometra)," paparnya.
 

Produk baru untuk nutrisi kucing pasca-steril


Sejalan dengan kampanye sterilisasi ini, Happy Cat juga meluncurkan varian terbaru, Minkas Sterilised Salmon, yang diformulasikan khusus untuk kebutuhan nutrisi kucing pasca-steril.
 
Produk ini memiliki keunggulan tinggi protein dan rendah lemak untuk menjaga berat badan ideal, mengandung DL-Methionine untuk menjaga pH urin dan mencegah pembentukan batu struvit. Minkas Sterilised Salmon memiliki ekstran Yucca yang mengurangi bau kotoran.
 
Tak hanya itu, sebagai brand asal Jerman yang mengutamakan kualitas, Happy Cat berkomitmen menghadirkan nutrisi yang aman, tanpa pengawet, perasa, maupun pewarna buatan. 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(PRI)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan