Amzulian Rifai resmi terpilih sebagai Ketua Komisi Yudisial (KY) periode paruh waktu kedua Juli 2023 - Desember 2025. (Antara)
Amzulian Rifai resmi terpilih sebagai Ketua Komisi Yudisial (KY) periode paruh waktu kedua Juli 2023 - Desember 2025. (Antara)

Berita Terpopuler Nasional

Amazulian Rifai Terpilih jadi Ketua KY hingga Diplomasi Indonesia Mediasi Konflik Rusia-Ukraina

Eko Nordiansyah • 06 Juni 2023 07:47
Jakarta: Pemberitaan mengenai Amazulian Rifai yang resmi terpilih sebagai Ketua Komisi Yudisial (KY) periode paruh waktu kedua menjadi yang paling populer di Kanal Nasional Medcom.id pada Senin, 5 Juni 2023. Selain itu ada pemberitaan mengenai diplomasi Indonesia mediasi konflik Rusia-Ukraina.
 
Berikut tiga berita terpopuler di kanal Nasional Medcom.id:

Amazulian Rifai Terpilih jadi Ketua KY Periode Paruh Waktu Kedua

Amazulian Rifai resmi terpilih sebagai Ketua Komisi Yudisial (KY) periode paruh waktu kedua Juli 2023-Desember 2025. Sementara untuk posisi wakil ketua diisi oleh Siti Nurdjanah dalam Rapat Pemilihan Pimpinan Komisi Yudisial yang diselenggarakan pada Senin, 5 Juni 2023. 
 
"Berdasarkan proses pelaksanaan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Komisi Yudisial maka sesuai dengan jumlah perolehan suara terbanyak untuk ketua atas nama Prof Amazulian Rifai S.H, LL.M, Ph.D dengan 5 suara dan untuk wakil ketua atas nama Dr. Siti Nurdjanah S.H, M.H dengan perolehan 4 suara," ujar Ketua KY Prof Mukti Fajar Nur Dewata selalu pimpinan rapat, Senin, 5 Juni 2023.
 
Dalam pemilihan yang dilakukan secara terbuka dan rahasia itu, Amazulian unggul atas Binziad Khadafi yang hanya memperoleh dua suara. Amazulian dan Binziad menjadi dua komisioner yang menyatakan bersedia menjadi calon ketua dari tujuh komisioner KY.
 
Selengkapnya baca di sini
 
Baca juga: Penyuap Bupati Nonaktif Meranti Segera Diadili
 

Proposal Perdamaian Langkah Maju Diplomasi Indonesia Mediasi Konflik Rusia-Ukraina

Proposal perdamaian yang disampaikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertujuan agar kedua pihak yang berkonflik yaitu Rusia dan Ukraina menumbuhkan rasa saling percaya atau mutual trust. Proposal ini langkah maju diplomasi Indonesia meski tidak disepakati semua pihak. 
 
“Tawaran ide yang diungkapkan Prabowo merupakan hal konkret. Itu merupakan langkah maju dalam diplomasi Indonesia,” kata Pengamat Hubungan Internasional Universitas Paramadina, Anton Aliabbas di Jakarta, Senin, 5 Juni 2023.
 
Menurut Anton, proposal tersebut mengindikasikan Indonesia siap untuk menjadi mediator konflik. Pilihan yang diinginkan Indonesia adalah mediator yang ikut aktif mendorong tawaran agenda perundingan.

Selengkapnya baca di sini
 
Baca juga: Kolaborasi Pertahanan Indonesia-Australia Diyakini Berkontribusi Penting
 

Tingkatkan Nasionalisme, PSMTI Ikuti Pelatihan Kebangsaan Lemhannas RI

Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) mengikuti pelatihan Pemantapan Nilai-Nilai (Taplai) Kebangsaan yang diselenggarakan Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) RI, di gedung Lemhannas. Pelatihan yang diikuti 106 anggota PSMTII di seuluruh Indonesia itu berlangsung selama lima hari, 5-11 Juni 2023.
 
Sekretaris Utama (Sestama) Lemhannas Irjen Rudy Sufahriadi dalam sambutannya menyampaikan kegiatan tersebut sangat tepat. Sebab, dapat menyegarkan kembali terkait dengan nilai-nilai kebangsaan yang bersumber dari empat konsensus dasar negara.
 
"Kehadiran bapak, ibu di Lemhanas merupakan upaya dan betuk tanggung jawab moral dalam mengatasi berbagai persoalan bangsa," kata Rudy melalui keterangan tertulis, Senin, 5 Juni 2023.
 
Selengkapnya baca di sini
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(END)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan