Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa--Metrotvnews.com/Whisnu Mardiansyah
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa--Metrotvnews.com/Whisnu Mardiansyah

Mensos Kenang Kiai Hasyim Muzadi sebagai Pendamai Konflik

Whisnu Mardiansyah • 16 Maret 2017 17:29
medcom.id, Jakarta: Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengenang sosok Kiai Haji Hasyim Muzadi bukan hanya sebagai sosok guru dan ulama. Namun juga juru damai konflik.
 
"Beliau sangat banyak peran yang dilakukan untuk menjadi juru damai di Pattani, Moro, Afghanistan, Iran, dan Lebanon," kata Khofifah di Pondok Pesantren Al-Hikam, Beji, Depok, Kamis 16 Maret 2017.
 
Kata Khofifah, sosok Kiai Hasyim mampu menjadi jembatan penghubung antara ulama dan umaro (pemimpin). Ia banyak berperan dalam komunikasi antara ulama dan pemimpin dan menjadi jalan penengah.

"Karena kan kalau ketemu ulama bangunannya? keagamaan. Kalau ketemu umaro artinya bangunan kebangsaan," kata Khofifah.
 
Baca: Hasyim Muzadi Buka Mata Dunia tentang Islam
 
Peran Kiai Hasyim bukan hanya untuk Indonesia, tapi juga dunia. Namun hal tersebut jarang sekali dipublikasikan di media. "Menlu sangat banyak komunikasi dengan Timteng itu disupport Kiai Hasyim," pungkasnya.
 
Sebelumnya Khofifah mengatakan Sang kiai banyak mengajarkan nilai-nilai kebangsaan dan keagamaan, secara beriringan. Kiai Hasyim mengajarkan nilai-nilai kebangsaan dan kehidupan beragama dengan cara sederhana.
 
Baca: Kiai Hasyim Ajarkan Kehidupan Berbangsa dan Beragama Secara Beriringan
 
Mudah diterima, apalagi untuk kalangan masyarakat bawah dan kader NU. Kiai Hasyim tak pernah lelah menanamkan nilai kebangsaan dan keagamaan kepada umat. Dia terus menyampaikan pesan Islam yang rahmatan lil alamin.
 
Hasyim Muzadi mengembuskan napas terakhir di Malang, Jawa Timur, 16 Maret 2017, pukul 06.15 WIB. Jenazah akan dimakamkan di Kompleks Pesantren Al Hikam, Jalan H. Amat Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Kota Depok.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(YDH)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan