Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers virtual, Senin, 20 September 2021. Foto: Istimewa
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers virtual, Senin, 20 September 2021. Foto: Istimewa

Menkes Ingin RS Vertikal Indonesia Jadi Rujukan Asia Tenggara

Theofilus Ifan Sucipto • 17 November 2021 08:21
Jakarta: Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menekankan pentingnya peran rumah sakit (RS) vertikal di Indonesia. Budi ingin RS vertikal Tanah Air menjadi panutan negara-negara tetangga.
 
RS vertikal harus bisa menjadi rujukan, minimal di level Asia Tenggara,” kata Budi saat menghadiri puncak hari ulang tahun (HUT) ke-58 Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan, Jakarta Timur, Selasa, 16 November 2021.
 
Menurut dia, target itu bisa dicapai dengan meningkatkan kinerja, mutu pelayanan, serta sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Budi bahkan ingin RSUP Persahabatan menjadi rujukan dunia.

Baca: PBNU dan BAZNAS Bangun RS ke 8 di Johar Baru
 
“Baik dari penelitian, teknologi, dan SDM kesehatannya agar bisa mencegah dan mengobati,” papar dia.
 
Pandemi covid-19, kata dia, menjadi momentum seluruh negara mempercepat inovasi di bidang kesehatan. Dengan begitu, fasilitas kesehatan siap menghadapi kedaruratan di masa depan.
 
RS vertikal didorong aktif membuat penelitian dan pengembangan guna menemukan inovasi dalam ilmu kesehatan. Riset-riset perlu dilakukan berkala.
 
“RS Persahabatan harus menjadi pengampu. Jangan hanya pintar sendirian, tetapi harus bisa menularkan kepintaranya ke rumah sakit-rumah sakit di seluruh provinsi,” ujar mantan Wakil Menteri BUMN itu.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(OGI)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan