ilustrasi. Foto: Medcom.id
ilustrasi. Foto: Medcom.id

Kemenag Prediksi 1 Ramadan pada 12 Maret 2024

Candra Yuri Nuralam • 10 Maret 2024 18:20
Jakarta: Kementerian Agama (Kemenag) memprediksi 1 Ramadan 1445 Hijriah akan berlangsung pada 12 Maret 2024. Perkiraan itu didasari pemantauan sejumlah titik di Indonesia.
 
“Tanggal 1 Ramadan 1445 H secara hisab jatuh bertepatan dengan hari Selasa Pon, tanggal 12 Maret 2024 Masehi,” kata anggota Tim Hisab Rukyat Kemenag Cecep Nurwendaya di Kantor Kemenag, Jakarta Pusat, Minggu, 10 Maret 2024.
 
Cecep mengatakan posisi hilal di seluruh Indonesia belum berada di titik tiga derajat, dan elongasi 6,4 derajat. Syarat berdasarkan kriteria Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS) belum terpenuhi.

“Oleh karenanya hilal menjelang awal Ramadan 1445 H pada hari rukyat ini secara teoritis dapat diprediksi tidak akan terukyat, karena posisinya berada di bawah kriteria imkan rukyat tersebut,” ucap Cecep.
 
Baca: Pemantauan Hilal Ramadan di Unisba Bandung Dilakukan Selama 5 Menit

Namun, prediksi ini belum keputusan pasti. Kemenag masih melakukan sidang isbat saat ini. Hasil persidangan segera diumumkan.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan