Juru Bicara (Jubir) Satgas, Ani Ruspitawati mengatakan salah satu alasan diterapkannya kembali tilang uji emisi karena masyarakat sudah cukup mendapatkan informasi. Kemudian, sudah banyak yang melakukan uji emisi.
"Sekarang setelah sekian lama dianggap sudah cukup jadi tilang akan kembali diberlakukan," jelasnya kepada awak media saat konferensi pers di Balaikota DKI Jakarta, Jumat, 6 Oktober 2023.
| Baca: Pemprov DKI: Tilang Uji Emisi Kembali Berlaku Mulai Awal November |
Menurut dia, tilang uji emisi sempat dihentikan. Karena, pihaknya fokus memberikan akses seluas mungkin pada masyarakat untuk mengikuti uji emisi.
Data hingga 6 Oktober 2023, tercatat sebanyak 1.120.672 kendaraan roda empat melakukan uji emisi. Kemudian, 119.792 kendaraan roda dua juga telah melakukan uji emisi.
Ani mengatakan teknis tilang uji emisi pada November belum ditetapkan. Pihaknya masih berkoordinasi dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.
"Kita sudah komunikasikan dengan Ditlantas tilang ini. sudah disepakati dilaksanakan awal November, (untuk) teknis belum terinfo," jelasnya.
Teknis yang dimaksud yakni terkait lokasi uji emisi dalam tempat razia, atau hanya langsung melakukan penilangan.
MI/Mohamad Farhan Zhuhri
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id