Gedung Merah Putih KPK. Foto: Medcom.id/Candra Yuri Nuralam.
Gedung Merah Putih KPK. Foto: Medcom.id/Candra Yuri Nuralam.

Lokasi OTT Pejabat Basarnas di Cilangkap dan Jatisampurna

Candra Yuri Nuralam • 25 Juli 2023 20:29
Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Jakarta dan Bekasi hari ini, 25 Juli 2023. Salah satu pihak yang terjaring yakni pejabat Badan SAR Nasional (Basarnas).
 
Juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri menjelaskan penangkapan dilakukan di beberapa lokasi. Salah satunya yakni di daerah Cilangkap.
 
"Tempat ditangkapnya para pihak di antaranya di sekitaran daerah Cilangkap dan Jatisampurna Bekasi," kata Ali melalui keterangan tertulis, Selasa, 25 Juli 2023.
 
Baca juga: Pejabat Basarnas Ikut Terjaring OTT KPK

Ali enggan memerinci lebih lanjut lokasi pastinya. Para pejabat yang tertangkap kini tengah dimintai keterangan.

KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang tertangkap. Pengumuman bakal dibeberkan melalui konferensi pers pada Rabu, 26 Juli 2023.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AGA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan