"Evaluasi dilakukan dan kita tunggu hasilnya, apakah Nemangkawi pada 2022 masih digelar atau tidak, kita masih tunggu," kata Karopenmas Divisi Humas Polri Irjen Rusdi Hartono di Mabes Polri, Jakarta, Rabu, 29 Desember 2021.
Menurut Rusdi, evaluasi dan analisis dilakukan setiap periode operasi Nemangkawi bakal berakhir. Sedangkan, evaluasi untuk masa tugas selama 2021 akan dilakukan pada Januari 2022.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
"Pada awal Januari saya rasa sudah ada jawabannya dan sekarang mempersiapkan proses analisis dan evaluasi berjalan satu tahun Operasi Nemangkawi 2021," ujar Rusdi.
Satgas Nemangkawi yang terdiri dari personel gabungan TNI-Polri bertugas untuk memberantas anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB). Tim Satgas Nemangkawi kerap terlibat baku tembak dengan KKB di Intan Jaya, Papua.
Baca: Mahfud MD Jelaskan Perbedaan Penanganan Papua
Tak hanya itu, Satgas Nemangkawi diharapkan bisa membendung aksi kelompok Alisan Mahasiswa Papua (AMP). Kelompok disebut sudah tersebar di 14 wilayah Indonesia.