"Ya secara fisik tadi saya melihat Alhamdulillah sehat, tapi secara mental saya nggak bisa menilai," ujar Arman dalam konferensi pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, 12 Oktober 2022.
Arman menerangkan untuk kondisi mental, kliennya telah diperiksa oleh psikiater dari Kejaksaan Agung. Namun, ia tidak mengetahui hasil pemeriksaan tersebut.
Arman mengaku sudah meminta kesiapan Putri menghadapi persidangan. Hal ini disampaikan saat membesuk Putri pada Selasa, 11 Oktober 2022.
"Secara fisik saya minta kesiapannya kesiapan fisiknya, mentalnya, untuk menghadapi persidangan untuk pembacaan dakwaan," jelas dia.
Baca: Ferdy Sambo Disebut Tak Menyuruh Menembak Brigadir J, Pengacara: Perintahnya 'Hajar Chad' |
Putri akan menjalani sidang pada pekan depan, tepatnya Senin, 17 Oktober 2022. Putri ditetapkan sebagai salah satu tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Selain Putri, ada empat tersangka lainnya dalam perkara yang sama yakni Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer, Bripka Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id