Bandung: Polisi melakukan penyelidikan dan pendalaman terhadap peristiwa pengerusakan mobil polisi bertuliskan Covid Hunter oleh massa unjuk rasa di Jalan Trunojoyo, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa, 6 Oktober 2020. Sebanyak sembilan orang telah ditangkap dan diperiksa terkait aksi ricuh tersebut.
"Ini sedang kita dalami dan selidiki, mobil sudah kita tarik dan perbaiki," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Erdi A Chaniago, di Markas Polrestabes Bandung, Rabu, 7 Oktober 2020.
Erdi mengatakan, pihaknya menduga perusakan dilakukan sebagai bentuk kekecewaan massa karena merasa aspirasinya tak tersampaikan. Selain mobil, berbagai fasilitas umum juga telah dirusak dalam aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Jawa Barat.
Baca juga: Ikut Demo UU Cipta Kerja, 80 Pelajar Bawa Molotov dan Senjata
"Untuk sementara hanya fasilitas umum saja ya, seperti pot dan sebagainya kemudian ada kendaraan," ucap dia.
Selain itu, sebanyak sembilan orang yang ditangkap tersebut berstatus mahasiswa. Namun Erdi belum dapat memerinci para mahasiswa dalam aksi demo yang berujung ricuh.
"Tadi itu ada sembilan yang sudah diamankan, nah sementara sedang didalami bagaimana keterlibatannya," jelas dia.
Bandung: Polisi melakukan penyelidikan dan pendalaman terhadap peristiwa pengerusakan mobil polisi bertuliskan
Covid Hunter oleh massa unjuk rasa di Jalan Trunojoyo, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa, 6 Oktober 2020. Sebanyak sembilan orang telah ditangkap dan diperiksa terkait
aksi ricuh tersebut.
"Ini sedang kita dalami dan selidiki, mobil sudah kita tarik dan perbaiki," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Erdi A Chaniago, di Markas Polrestabes Bandung, Rabu, 7 Oktober 2020.
Erdi mengatakan, pihaknya menduga perusakan dilakukan sebagai bentuk kekecewaan massa karena merasa aspirasinya tak tersampaikan. Selain mobil, berbagai fasilitas umum juga telah dirusak dalam aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Jawa Barat.
Baca juga:
Ikut Demo UU Cipta Kerja, 80 Pelajar Bawa Molotov dan Senjata
"Untuk sementara hanya fasilitas umum saja ya, seperti pot dan sebagainya kemudian ada kendaraan," ucap dia.
Selain itu, sebanyak sembilan orang yang ditangkap tersebut berstatus mahasiswa. Namun Erdi belum dapat memerinci para mahasiswa dalam aksi demo yang berujung ricuh.
"Tadi itu ada sembilan yang sudah diamankan, nah sementara sedang didalami bagaimana keterlibatannya," jelas dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(MEL)