ilustrasi-medcom.id
ilustrasi-medcom.id

Pembegal di Tangerang Ditembak Mati

Hendrik Simorangkir • 19 Juli 2018 14:17
Tangerang: Keluarga korban penembakan dan percobaan perampasan sepeda motor di Pinang, Tangerang, mengucap syukur lantaran salah satu pelaku ditembak mati petugas. Suami korban, Ade Miskan, mengaku lega mengetahui pelaku telah tewas diterjang peluru polisi. 
 
"Saya bersyukur," kata Ade di kontrakan kawasan Jalan Gajah Mada RT02 RW 01 Kelurahan Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Kamis, 19 Juli 2018.
 
Ibu mertua korban, Epi, mengatakan kabar ditangkapnya penembak menantunya, Saripah, hingga tewas itu dikatakan petugas pada Rabu, 18 Juli 2018 sore, sekitar pukul 17.00 WIB. 

"Pas ditelepon (polisi) Ade langsung nangis, dia sujud syukur langsung. Kita kaget, pas kita tanya kenapa, dia bilang pelaku (penembak) istrinya sudah ditangkap, kita semua langsung bersyukur dan lega," jelas Epi. 
 
Baca: Korban Begal di Tangerang Dikenal sebagai Penjual Pulsa
 
Begitupun, dengan kedua anak Ade, Kanti dan Ari tak mampu membendung air mata kala mengetahui pembunuh sang ibu telah ditembak mati.
 
"Yang dekat sama ibunya kan Neng Kanti ya, dia langsung nangis, dia senang pelakunya ditangkap. Bahkan keluarga Saripah di Sumedang juga senang, apalagi polisi kasih tembak mati," ucap Epi.
 
Tertangkapnya begal yang menembak Saripah, membuat ade dan anaknya gelisah. Ade menuturkan, sejak tewasnya Saripah, sang anak terus mengenang ibunya tersebut. 
 
"Pas sudah dapat kabar (pelaku ditembak), malamnya anak saya enggak bisa tidur. Tiba-tiba dia keluar kontrakan terus duduk di sini (sembari menunjuk bale) terus nangis. Saya paham, saya bilang 'Alhamdulillah ketangkep nak' gitu," ujar Ade.
 
Baca: Pelaku Begal di Tangerang Masih Diburu
 
Saripah tewas diterjang timah panas di depan anaknya pada Rabu, 4 Juli 2018 malam. Peristiwa pembegalan disertai pembunuhan tersebut terjadi di depan toko pulsa tepatnya di Jalan Rasuna Said RT 04 RW 01, Kelurahan Pakojan, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Banten.
 
Berdasarkan catatan kepolisian, pembegalan disertai pembunuhan ini bermula ketika Saripah bersama suami dan anaknya hendak membeli pulsa di dekat rumahnya dengan mengendarai sepeda motor. Saat tiba di toko pulsa, sang suami bernama Ade Miskin turun dari motor meninggalkan anak dan istrinya.
 
Saat sedang menunggu suami, tiba-tiba dua orang tak dikenal datang dan langsung merampas sepeda motor milik korban. Saat Saripah mencoba mempertahankan sepeda motornya, seorang pelaku menembaknya. Tubuh Saripah langsung tersungkur bersimbah darah. Sedangkan kedua pelaku berhasil melarikan diri.
 
Baca: Polisi Tangkap Pembegal yang Tembak Perempuan di Tangerang
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan