Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Medcom.id/ Roni Kurniawan
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Medcom.id/ Roni Kurniawan

Kota Bekasi Jadi Prioritas Penanganan Covid-19 di Jabar

Antonio • 15 April 2020 19:12
Bekasi: Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memprioritaskan Kota Bekasi dalam upaya pencegahan dan penanganan covid-19 (korona). Kota Bekasi menjadi wilayah paling dekat dengan Jakarta sebagai zona merah titik terbanyak positif covid-19. 
 
"Pada dasarnya Kota Bekasi adalah prioritas nomor satu. Karena paling nempel dengan episentrum Jakarta," kata dia di Bekasi, Rabu 15 April 2020.
 
Dia menjelaskan, pihaknya telah menyalurkan bantuan sosial (bansos) dari Provinsi Jawa Barat untuk Kota Bekasi. Selain itu, ada tujuh pintu pertolongan dalam penanganan dan pencegahan covid-19 pada masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Di antaranya bantuan dalam Program Keluarga Harapan (PKH), kartu sembako, bantuan sosial dari Presiden Joko Widodo, kartu prakerja, dan dana desa di wilayah kabupaten.
 
Baca: Ridwan Kamil Setuju Pelanggar PSBB Diberi Surat Tilang
 
"Nah ini (bansos Provinsi Jabar) pintu keenam, jadi yang sekarang disaksikan rekan-rekan media ini adalah pintu pertolongan ke enam yaitu Rp500 ribu kali empat bulan. Rp350 ribu dalam bentuk sembako, ya beras, ada gula, ada sarden, ada mi instan, ada vitamin ada telur juga dan lain-lain. Kemudian Rp150 ribunya tunai," papar Emil.
 
Sementara, jika dirasa kurang masih ada pintu ketujuh dari dana dari Kota Bekasi. Emil meminta Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi memilah data penerima bantuan sesuai dengan kategori yang ada.
 
"Jadi pak wali masalah data silahkan yang saya sampaikan tinggal memilah-milahnya saja dari data yang pak wali inginkan mana yang dikategorikan 1,2,3,4,5,6,7," tutup Emil.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(WHS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan