? Gubernur Sumsel, Herman Deru, saat melakukan kunjungan ke Kabupaten OKI, Minggu 13 September 2020. Foto: Dokumentasi
? Gubernur Sumsel, Herman Deru, saat melakukan kunjungan ke Kabupaten OKI, Minggu 13 September 2020. Foto: Dokumentasi

Gubernur Sumsel Kucurkan Rp120 Miliar untuk Kabupaten OKI

Gonti Hadi Wibowo • 14 September 2020 14:43

Kepala Dinas PU Bina Marga dan Tata Ruang Sumsel, Darma Budhi, mengatakan Dana APBD tahun 2020 untuk Kabupaten OKI sebesar Rp67 miliar. Ada enam paket kegiatan penanganan jalan dan jembatan yang berada di OKI terdiri dari Pembangunan Jalan exit Mesuji Rp9,9 miliar, Peningkatan Jalan Bts Kota Palembang-Kayu Agung (Bts Banyuasin-Kayuagung) sebesar Rp13,8 miliar, Peningkatan Jalan Sp. Penyandingan-Batas Kab. OKU Timur Rp9 miliar dan Peningkatan Jalan Cahaya Maju-Cahaya Bumi Rp9 miliar. 
 
"Saat ini kita berada di ruas ini progres pekerjaan di lapangan sudah mencapai 55%," ujarnya.
 
Kemudian Pembangunan Jembatan Air Sugihan Tahap I Rp19 miliar serta pemeliharaan Berkala Jalan Nuh Macan (Kayu Agung) Rp2,8 miliar. Selain itu, Budi menyampaikan, adapun dana bantuan khusus Gubernur Sumsel untuk bantuan keuangan infrastruktur Kabupaten OKI melalui dana hibah tahun 2020 sebesar Rp45 miliar.

Dana tersebut juga telah dialokasikan untuk penanganan infrastruktur jalan, Pengelolaan Sumber daya air (normalisasi sungai) dan pembangunan ruang kelas Baru serta pengadaan meubeluer SD, SMP di OKI di 16 titik lokasi. 
 
"Total anggaran Pemerintah Provinsi Sumsel untuk perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan maupun normalisi sungai dan pembangun ruas kelas baru SD, SMP wilayah OKI adalah sebesar Rp111 miliar," katanya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)
Read All


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan