Makassar: Sebanyak tiga anggota polisi di Makassar diperiksa propam usai seorang tersangka tewas saat ditangkap, Rabu, 23 Agustus 2023.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Ridwan Hutagaol, mengatakan setelah peristiwa tersebut pihaknya langsung meminta personel yang bertugas untuk langsung ke Propam Polrestabes Makassar.
"Anggota sudah saya sampaikan, menyerahkan diri ke Propam," kata Ridwan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis, 24 Agustus 2023.
Ridwan Hutagaol juga menyampaikan pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Propam Polrestabes Makassar untuk memproses ketiga. Khususnya terkait sanksi dan sebagainya.
"Propam yang akan tindaklanjuti. Sekarang kita serahkan ke Propam," ujarnya.
Pemeriksaan terhadap tiga anggota kepolisian yang saat itu melakukan penangkapan setelah keluarga korban membuat laporan terkait peristiwa kematian Darmawan, 47, saat dilakukan penangkapan.
Ridwan menyampaikan pihaknya akan transparan dalam penanganan kasus tersebut. Apalagi saat peristiwa itu terjadi anggota yang bertugas juga terkena pukul.
"Kami transparan, bagaimana perbuatan dan kinerja anggota kita harus sampaikan. Anggota juga kena pukul dalam melakukan penangkapan," jelasnya.
Makassar: Sebanyak tiga anggota
polisi di Makassar diperiksa propam usai seorang tersangka
tewas saat ditangkap, Rabu, 23 Agustus 2023.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Ridwan Hutagaol, mengatakan setelah peristiwa tersebut pihaknya langsung meminta personel yang bertugas untuk langsung ke Propam Polrestabes Makassar.
"Anggota sudah saya sampaikan, menyerahkan diri ke Propam," kata Ridwan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis, 24 Agustus 2023.
Ridwan Hutagaol juga menyampaikan pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Propam Polrestabes Makassar untuk memproses ketiga. Khususnya terkait sanksi dan sebagainya.
"Propam yang akan tindaklanjuti. Sekarang kita serahkan ke Propam," ujarnya.
Pemeriksaan terhadap tiga anggota kepolisian yang saat itu melakukan penangkapan setelah keluarga korban membuat laporan terkait peristiwa kematian Darmawan, 47, saat dilakukan penangkapan.
Ridwan menyampaikan pihaknya akan transparan dalam penanganan kasus tersebut. Apalagi saat peristiwa itu terjadi anggota yang bertugas juga terkena pukul.
"Kami transparan, bagaimana perbuatan dan kinerja anggota kita harus sampaikan. Anggota juga kena pukul dalam melakukan penangkapan," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(NUR)