Bupati Bogor Ade Yasin. (Foto: Medcom.id/Rizky)
Bupati Bogor Ade Yasin. (Foto: Medcom.id/Rizky)

Pemkab Bogor Luncurkan Aplikasi Teman Sehat

Rizky Dewantara • 10 September 2020 17:18

Direktur PT Progressivmedia Indonesia, Windiaprana, menjelaskan aplikasi Teman Sehat adalah ekosistem aplikasi yang menggabungkan contact tracing. Dalam fitur penelusuran kontak ini bisa mencatat interaksi warga di mana pun mereka aktif selama periode Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).
 
Teman Sehat merupakan aplikasi dengan fitur contact tracing yang memastikan warga terproteksi dari penyebaran covid-19, memberikan rasa aman dan nyaman jalani new normal.
 
Aplikasi ini dilengkapi dengan sistem kupon yang terintegrasi untuk bantu pelaku bisnis dengan pemasaran guna menjalankan roda ekonomi

"Adapun tiga fitur utama Teman Sehat yakni, contact tracing (penelusuran kontak) bisa otomatis melacak individu yang terdampak ketika sebuah kasus Covid-19 teridentifikasi, untuk berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat," papar Windi kepada medcom.id,  Bogor, Jawa Barat, Kamis, 10 September 2020.
 
Kedua fitur check-in, yaitu memiliki fungsi check-in yang berbasis kode QR. Ketika seseorang ingin masuk ke tempat yang terdaftar dengan ekosistem aplikasi kami, mereka perlu memindai kode QR dan mereka akan terdaftar untuk check-in.
 
"Yang ketiga, fitur kupon berupa sistem kupon yang terintegrasi dalam aplikasi membantu bisnis dengan pemasaran yang sangat dibutuhkan dalam masa pandemi ini," tutup dia. 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)
  • Halaman :
  • 1
  • 2
Read All


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan