Sikap dari Sekjen PBB ini menjadi berita terpopuler Internasional Medcom yang diikuti dengan kabar mengenai Presiden Prancis Emmanuel Macron yang menolak menyatakan Rusia melakukan genosida.
Kemudian ditambah dengan kabar mengenai Presiden Joko Widodo yang dipercaya Sekjen PBB jadi anggota advokasi krisis pangan. Berikut selengkapnya mengenai berita terpopuler Internasional Medcom:
1. PBB Pesimis Gencatan Senjata di Ukraina Bisa Terjadi
Gencatan senjata di Ukraina tidak mungkin tercapai saat ini. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Antonio Guterres, Rabu, 13 April 2022.Sejak awal April, Wakil Sekretaris Jenderal PBB Martin Griffiths mengunjungi Rusia dan Ukraina untuk melihat apakah gencatan senjata atas nama kemanusiaan dapat disepakati.
“Saat ini gencatan senjata global di Ukraina tampaknya tidak mungkin,” kata Guterres kepada wartawan, dilansir dari Channel News Asia, Kamis, 14 April 2022.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Sejak Rusia menginvasi Ukraina pada 24 Februari, ribuan orang telah tewas dan PBB menyatakan sekitar 11 juta rakyat Ukraina atau lebih dari seperempat populasi telah mengungsi dari rumahnya. Lebih dari 4 juta di antaranya meninggalkan Ukraina.
Bagaimana peluang gencatan senjata hingga saat ini? Simak di sini.