Aksi prank Baim Wong (Foto: dok. megapro)
Aksi prank Baim Wong (Foto: dok. megapro)

Menyamar Jadi Tentara, Baim Wong Bikin Heboh CFD

Elang Riki Yanuar • 24 November 2019 16:20
Jakarta: Pengunjung Car Free Day (CFD) yang berada di sekitar FX Sudirman Jakarta dikagetkan kemunculan puluhan zombie yang hendak mengganggu masyarakat. Tak berselang lama, sekelompok tentara lengkap dengan armor dan senjata datang menumpas zombie tersebut.
 
Ketika salah satu tentara melepas topengnya, ternyata ia adalah aktor, Baim Wong. Pengunjung CFD pun semakin heboh melihat kehadiran Baim dan rekan-rekannya. Aksi Baim itu bagian dari promosi gim Call of Duty: Mobile yang baru saja merilis mode terbarunya, zombie mode.
 
"Tadi seru banget bisa bikin kehebohan dan menghibur masyarakat di car free day. Kebetulan aku dari dulu hobi main gim, dan emang sudah kenal gim ini dari zamannya dia ada di console makannya terinspirasi untuk bikin konten ini bareng Garena," kata Baim Wong dalam keterangan tertulisnya.

Aksi prank yang dilakukan Baim ternyata awalnya tidak berjalan mulus. Meski sempat dimarahin seorang satpam, Baim lega aksinya tersebut bisa berjalan lancar. Selama ini, Baim memang kerap melakukan aksi penyamaran dan prank di saluran Youtube-nya.
 
"Jadi aksi ini memang pas banget dengan spesialisasi konten aku di Youtube, yang bersifat prank. Ya buat konten lucu-lucuan saja, tapi ternyata susah juga ya. Bawa zombie 30 orang, susah dikendalikan hahaha. Sempat dimarahin satpam karena orang baru masuk parkiran sudah dikagetin zombie, orang-orang jadi teriak-teriak. Tapi setelah tahu ini bagian dari game ya mereka kemudian tahu. Seru, lucu banget," jelas Baim.
 
Sementara itu, Produser dari  Call of Duty: Mobile - Garena, Edmundo Swidoyono mengungkapkan, adegan yang dilakoni Baim wong membasmi zombie merupakan visualisasi pertempuran dalam Zombie Mode.
 
"Mode ini sendiri kita luncurkan setelah adanya permintaan yang tinggi dari para pemain untuk menghadirkan lebih banyak variasi permainan ke dalam game salah satunya melalui Zombie Mode," ujar Edmundo.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan