Dilansir Variety, Takeuchi Yuko berpulang meninggalkan dua orang anak. Satu di antaranya bayi laki-laki yang baru dilahirkan pada Januari lalu.
Meski tak ditemukan bukti Takeuchi bunuh diri, kematiannya dianggap bunuh diri. Dikutip dari Kyodo News, orang dekat mengatakan Takeuchi Yuko bunuh diri.
Takeuchi Yuko lahir di Saitama Prefecture pada 1980. Dia mengawali karier sebagai pemain pendukung dalam film horor populer Ring (1998). Takeuchi kemudian membintangi Innocent World yang rilis di tahun tersebut.
Takeuchi tampil di sejumlah drama televisi dan film seperti serial drama Asuka dari NHL dan film The Confidence Man JP - Episode of the Princess. Takeuchi juga bermain dalam Sherlock Holmes versi Jepang berjudul Miss Sherlock, proyek kolaborasi Hulu dan HBO Asia di beberapa negara.
Sepanjang karier, Takeuchi menerima sejumlah penghargaan di bidang film termasuk Japan Academy Prize berkat perannya sebagai tokoh utama. Penghargaan itu diperoleh tiga tahun berturut-turut sejak 2004.
Kepergian Takeuchi menambah daftar publik figur yang berpulang tahun ini.
Pada pertengahan September 2020, aktris pemeran Hime dalam Kamen Rider Hibiki, Sei Ashina meninggal di apartemen Tokyo.
Pada Agustus 2020, Maria Hamasaki ditemukan tak bernyawa di rumahnya kawasan Tokyo, Jepang. Tidak ditemukan luka pada tubuh Hamasaki. Polisi menduga Hamasaki tertekan karena perundungan yang diterima di media sosial.
Pada Juli 2020, Haruma Miura ditemukan tak bernyawa di rumahnya. Terdapat catatan yang ditinggalkan, tetapi tidak diungkap kepada publik. Dia sempat dilarikan ke rumah sakit tetapi nyawanya tidak tertolong.
Pada Mei 2020, Hana Kimura ditemukan tak bernyawa. Sejumlah media memberitakan Hana Kimura tak tahan mendapat perundungan setelah tampil di acara Terrace House. Kyoko, ibunda Hana Kimura menduga terjadi pembunuhan karakter terhadap putrinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News