Pria kelahiran 12 Juni 1965, ini meninggal akibat stroke, komplikasi dari penyakit diabetes yang dideritanya selama beberapa tahun terakhir.
Tata mengawali karier di industri hiburan Indonesia sejak 1991 lewat program komedi situasi Lenong Rumpi. Program inilah yang membesarkan nama Tata.
Dalam sitkom tersebut, Tata berperan sebagai waria yang genit dan pintar melucu. Ia juga dikenal dengan dandanannya yang heboh.
Imej sebagai waria terus melekat padanya hingga ia mendirikan grup The Silver Boys yang beranggotakan beberapa pria lengkap dengan dandanan nyeleneh. Gaun pesta dan bulu-bulu berwarna menjadi ciri khas aksesoris Tata yang terinspirasi dari Marilyn Monroe dan Madonna.
Selain itu, Tata juga pernah mencicipi film layar lebar lewat film "Lenong Rumpi II" dan "Mas Suka Masukin Aja" pada 2008. Dalam film tersebut, Tata berperan sebagai pria, berbeda dengan kebiasaannya saat berada di atas panggung. Tata beradu akting bersama Dorce Gamalama, Olga Syahputra, Doyok, dan Kadir.
Karier Tata sempat tersendat akibat sakit pada 2011. Dia mendapat perawatan di rumah sakit selama beberapa bulan. Setelah membaik, Tata sempat pulang ke rumah, namun kondisinya kembali menurun pada awal 2013.
Kala itu, Tata sempat meminta dirawat di rumah demi mengurangi beban keluarga. Pihak keluarga menjual koleksi kristal milik Tata untuk menopang biaya pengobatan.
Usia menjadi rahasia Tuhan. Tata menghembuskan napas terakhir pada 18 Maret 2013. Jenazahnya dikebumikan di TPU Karet Bivak, Pejompongan, Jakarta Pusat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News