Syamsir Alam (Foto: instagram)
Syamsir Alam (Foto: instagram)

Kecewa Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Syamsir Alam Sindir Ganjar Pranowo

Medcom • 30 Maret 2023 12:51
Jakarta: Syamsir Alam ikut menumpahkan rasa kekecewaannya usai FIFA mengeluarkan pernyataan resmi pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Ia pun kecewa dengan hasil yang dikeluarkan FIFA dan memutuskan untuk berhenti mengikuti akun instagram Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
 
"Izin unfollow, Pak," tulis Syamsir Alam di kolom komentar salah satu unggahan Ganjar Pranowo di Instagram, Kamis, 30 Maret 2023.
 
Ia juga menyindir Ganjar Pranowo tentang pernyataannya yang mendukung penolakan tim Israel U-20 di Indonesia.

"Sukses dengan konten sucinya," ujar Syamsir Alam.
 
Sikap dari Syamsir Alam juga ikut mendapat dukungan dari para pecinta bola yang kecewa dengan dampak dari pernyataan Ganjar Pranowo. Mengikuti Syamsir Alam, mereka mulai berhenti mengikuti Ganjar Pranowo.
 
"Saya sudah unfollow juga. Terima kasih pak, mimpi kami sebagai pecinta sepak bola pupus buat lihat timnas main di kancah tertinggi," tutur akun @yudhi***.
 
"Lam, kali ini saya setuju dengan anda," kata akun @rbgr***.
 
Adapun juga yang meminta Syamsir Alam untuk mengucapkan terima kasih kepada Ganjar Pranowo karena telah membuat hancur mimpi skuad Garuda Muda.
 
"Lam, kali ini saya setuju dengan anda," kata akun @rbgr***.
 
(Raja Alif Adhi Budoyo)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan