Dinar tak menyebut siapa peretas yang melakukan tindakan tersebut. Dia bahkan sampai berjanji memberikan sang peretas sejumlah uang jika mau mengembalikan kendali akun Youtube-nya.
"Buat yang nge-hack akun YouTube aku, kamu sebut saja angka berapa," kata Dinar Candy.
Wanita 29 tahun itu pun berharap sang peretas mau bersikap baik karena dia sedang malas melapor polisi. Dia berharap sang peretas mengembalikan email dan kata sandi akun Youtube-nya.
"Balikin email sama paswordnya karena aku lagi males laporan ke polisi, karena aku lagi banyak kerjaan juga," ucapnya.
Saluran Youtube Dinar memiliki subscriber hampir satu juta. Setelah diretas, saluran Youtube Dinar Candy mengunggah video cara mengunduh software bajakan. Padahal sebelumnya saluran Youtube itu banyak memuat aktivitas Dinar ketika manggung dan kesehariannya.
"Semoga kamu mau bekerjasama sama aku. Balikin saja email sama paswordnya, nanti aku ganti uang," lanjut Dinar yang menuliskan kontak yang bisa dihubungi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id