Dilansir Femalefirst, Kamis (20/8/2015), Kelly mengumumkan kabar gembira ini di tengah konser yang berlangsung di Staples Center, Los Angeles. "Aku tak memiliki rencana mengumumkan ini, tapi aku benar-benar hamil," katanya sambil menangis.
Sebelumnya, pelantun Stronger ini juga pernah mengungkapkan keinginannya untuk menambah anak. Namun, kala itu Kelly mengatakan belum memulai program kehamilan hingga tur-nya selesai.
Sementara, tur Kelly Clarkson masih akan terus berlanjut. Pada Oktober, ia telah dijadwalkan untuk manggung di Amerika dan Kanada, kemudian di Inggris pada November.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News