"Saya suka menyelesaikan masalah, makanya suka matematika. Selain itu, saya juga suka tantangan dari kecil," ujar Brandon dalam Talk Show 21st Century Math Skills: Change The Focus From Calculation to Exploration, di Jakarta.
Putra dari artis Ferry Salim ini menjelaskan bahwa matematika sangat penting karena selalu digunakan dalam kehidupan sehari-hari, seperti dalam hal mengatur waktu dalam perjalanan atau menghitung pengeluaran finansial.
"Matematika mengajarkan bagaimana menyelesaikan masalah melalui bebera proses sehingga tak selalu berpatok pada hasil. Selain itu pelajaran ini juga mengajarkan bahwa selalu ada jalan keluar dalam setiap masalah," tambahnya.
Bintang film Winter In Tokyo ini merasa matematika begitu penting dalam menunjang pekerjaannya. Bagi Brandon sendiri yang juga gemar bermain musik, ilmu matematika dibutuhkan untuk mengerti bagaimana tempo atau kecepatan nada.
"Tapi hati-hati, kalau suka matematika nanti jadi berkacamata," guraunya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id