Elephante (Foto: instagram)
Elephante (Foto: instagram)

Eksklusif! Musisi Amerika Elephante Bicara Album Baru hingga Bikin Istri Menangis Haru

Elang Riki Yanuar • 27 Desember 2024 19:46
Jakarta: Elephante merilis album baru berjudul Cope. Produser musik dan disjoki asal Amerika ini merefleksikan perjalanan emosionalnya menghadapi trauma dan kesulitan.
 
Ada 10 lagu di album ini, termasuk single "Taste of Your Tongue" yang menampilkan penyanyi babyidontlikeyou. Secara musik, musisi 35 tahun ini menghadirkan lanskap suara lintas genre.
 
"Secara tema album ini membahas berbagai cara kita menghadapi trauma dan momen-momen sulit dalam hidup. Setiap lagu merupakan pendekatan yang berbeda untuk bertahan," kata Elephante saat berbincang dengan Medcom.id.


Lantaran banyak diambil dari pengalaman pribadinya, butuh banyak pertimbangan bagi Elephante sebelum merilis lagu-lagu di album ini. Tantangan terbesar lainnya tentu dia harus menyajikan musik riang meski mengambil tema dari pengalaman sedih.
 
"Bagian yang paling sulit bagi saya adalah karena lagu-lagu ini sangat personal dan penuh emosi. Lagu-lagu ini seperti mencerminkan sisi terdalam, paling rentan, dan paling tidak percaya diri dari diri saya. Membuka diri seperti ini cukup menakutkan, karena jika seseorang tidak menyukainya, rasanya seperti mereka menolak hati saya," jelas Elephante.
 
baca juga: Elephante Produser Amerika Ketagihan Kolaborasi dengan Musisi Indonesia

"Tantangan lainnya adalah, dalam musik elektronik, banyak orang hanya ingin bersenang-senang. Mereka tidak ingin mendengar hal-hal yang menyedihkan. Namun, bagi saya, inilah yang saya rasakan dan ini adalah cerita saya. Saya menuangkan semuanya ke dalam album ini dan berharap orang-orang bisa menikmatinya," lanjutnya.
 
Di album ini Elephante juga memasukkan lagu "Forever Weather" yang dia dedikasikan untuk perempuan istimewa yang baru saja dia nikahi. Rasa haru dialami sang istri ketika pertama kali mendengar lagu ini.
 
"Awalnya, lagu ini hanya berupa piano dan suara saya, tetapi akhirnya saya memproduksinya lebih lanjut. Untungnya, istri saya setuju lagu ini dirilis. Lagu ini adalah salah satu yang paling personal di album ini. Reaksinya sangat emosional. Dia menangis ketika mendengarnya untuk pertama kali. Dia begitu tersentuh hingga meminta saya memutar ulang karena terlalu emosional untuk memperhatikan liriknya. Itu adalah momen yang sangat indah," kenang Elephante.
 
Sejauh ini, Elephante telah mengumpulkan ratusan juta stream dari albumnya yang penuh pujian seperti Heavy Glow (2021) dan serta dua EP-nya: I Am The Elephante (2016) dan Glass Mansion (2018), yang langsung menduduki posisi #1 di tangga lagu iTunes U.S. Dance.
 
Pada awal 2023, Elephante berkolaborasi dengan penyanyi electro-pop Haliene dalam lagu "Hollow," diikuti dengan kolaborasi lainnya bersama penyanyi-penulis lagu asal Indonesia Stephanie Poetri dan penyanyi Tiongkok Zhang Yanqi dalam lagu "No Explanations."
 
"Pesan utama yang ingin saya sampaikan adalah bahwa apa pun yang sedang Anda alami, Anda tidak sendirian. Tidak peduli seberapa sulit situasi Anda, akan selalu ada hari yang lebih baik. Mengetahui ada orang lain yang pernah merasakan apa yang Anda alami bisa memberikan rasa koneksi, bahkan jika hanya melalui musik," paparnya.
 

 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan