Tone Stith (Foto: Istimewa)
Tone Stith (Foto: Istimewa)

Eksklusif: Belum Pernah ke Indonesia, Pemenang Grammy Ini Penasaran Naik Ojol

Elang Riki Yanuar • 23 Januari 2026 09:00
Jakarta: Tone Stith tertarik mencoba ojek online atau ojol ketika datang ke Indonesia. Sebagai penikmat sepeda motor, ia terkejut saat mengetahui Indonesia memiliki layanan transportasi motor untuk penumpang.
 
Stith merasa memiliki kedekatan dengan masyarakat Indonesia berkat kecintaan yang sama terhadap sepeda motor.
 
Hal tersebut diungkap saat wawancara eksklusif dengan Medcom. Ketika dijelaskan tentang konsep jasa ojol di Indonesia, musisi R&B asal Amerika Serikat itu terkesima. Ia makin terkejut ketika mengetahui penumpang sepeda motor di Indonesia kerap dibawa menyalip moda transportasi lain di jalan raya.

“Wah, itu gila. Sekarang aku mau mencobanya,” ujar Stith dengan nada tak percaya.
 
Tim Medcom pun mengingatkan risiko keselamatan ketika menggunakan jasa tersebut. Musisi pemenang Grammy ini hanya merespons bahwa ia akan membicarakannya dengan manajer serta tim yang ikut.
 
“Iya, nggak, aman kok. Maksudnya, iya nanti dibicarakan. Kita bakal omongin. Tapi, ya, bisa aja aku kabur dan ngelakuin itu sendiri,” katanya.
 
 
Di kesempatan yang sama, Tone Stith mengaku bahwa ia belum pernah menjejakkan kaki ke Indonesia. Namun, ia sudah merasa terhubung dengan warga Indonesia atas kecintaan yang sama dengan sepeda motor.
 
“Salah satu hal yang bikin aku terhubung dengan Indonesia, aku mengikuti akun (media sosial) ini (tentang motor). Aku suka banget sama sepeda motor,” ceritanya tanpa memberitahu nama akun tersebut. 
 
Penyanyi berusia 30 tahun tersebut mengungkapkan kegemarannya terhadap sepeda motor, terutama dalam proses perakitannya. Ia pun menemukan sebuah akun penikmat kendaraan dan baru mengetahui pemiliknya berasal dari Indonesia. 
 
“Aku penggemar berat sepeda motor. Aku merakitnya (seperti) para penikmat mobil, kan? Tapi ada sebuah akun dari Indonesia yang punya banyak motor dan mereka memodifikasi motor-motor tersebut. Mereka jadi cepat banget,” ujar Stith.
 
Tone Stith kembali menegaskan keinginannya saat berkunjung ke Indonesia. Ia ingin mengadakan konser dan membeli motor dari sini sebagai bentuk ikatan emosionalnya dengan masyarakat Indonesia. 
 
“Jadi, aku makin terasa terhubung. Sekarang karena aku tahu budaya sepeda motor di sini membuatku merasa, ‘Aku harus ke sana.’ Aku harus ke Indonesia, bikin konser, dan aku harus punya sepeda motor,” pungkasnya.
 
Tone Stith adalah seorang penyanyi, penulis lagu, produser, dan musisi multi-instrumen R&B asal New Jersey, Amerika Serikat dengan lebih dari 260 juta pendengar di seluruh dunia. Ia merupakan penulis lagu pemenang Grammy berkat kontribusinya pada album Chris Brown – 11:11 (Deluxe) yang memenangkan Grammy Award 2025 untuk Album R&B Terbaik.
Sepanjang kariernya, ia telah bekerja sama dengan Chris Brown, Victoria Monét, H.E.R., 2 Chainz, Ty Dolla Sign, Quavo, dan Bryson Tiller. Lagu “Girls Like You” mencapai peringkat ke-6 di tangga lagu Billboard R&B, dan ia juga masuk nominasi Best New Artist di Soul Train Music Awards 2021. Pada tahun 2018, Tone Stith turut serta dalam tur I Used To Know Her bersama H.E.R.
 
Dengan pertumbuhan pendengar di Asia yang mencakup Filipina, Jepang, Indonesia, Taiwan, Korea Selatan, Thailand, Malaysia, Singapura, hingga Vietnam, Tone Stith siap menjadikan album terbaru ini, The Edge, sebagai momen terobosannya di kawasan Asia. 
 
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan