Jojo di Java Jazz 2022 (Foto: medcom/elang)
Jojo di Java Jazz 2022 (Foto: medcom/elang)

Penonton Sampai Tak Betah Duduk Lihat Penampilan JoJo di Java Jazz 2022

Elang Riki Yanuar • 27 Mei 2022 23:48
Jakarta: Joanna Levesque alias Jojo menjadi satu-satunya musisi yang tampil di Special Show Java Jazz Festival 2022 hari pertama. Penyanyi asal Amerika itu membuktikan dirinya layak membuat penonton membayar lebih untuk melihat penampilannya.
 
Mengenakan pakaian biru, Jojo mengawali aksi panggung dengan lagu "What U Need". Nuansa lagu energik membuat penonton yang tadinya duduk di kursi langsung berdiri.
 
Tak sampai lagu kedua, penonton langsung memenuhi area depan panggung. Bukan hanya untuk melihat sang idola dari dekat, tapi mereka ingin menikmati lagu dengan menari-nari dan berjingkrak. Lagu-lagu Jojo memang pantasnya dinikmati seperti itu.
"Mari bernyanyi denganku," kata JoJo, Jumat (27/5/2022).
 
Peraih Grammy Awards itu seperti takjub karena banyak penonton hapal lagu-lagunya. Sebut saja seperti lagu "Spiral SZN", "Baby It's You", "Like That" dan Gold.
 
Penonton Sampai Tak Betah Duduk Lihat Penampilan JoJo di Java Jazz 2022
 
"Java Jazz terima kasih sudah menyambutku. Ini kali pertamaku ke Jakarta dan aku sangat senang dan aku ingin berterima kasih pada Java Jazz," kata Jojo.
 
Musisi 31 tahun ini menyadari dirinya bukanlah penyanyi jazz. Namun, sejumlah penyanyi jazz merupakan salah satu inspirasi baginya. Jojo pun mengungkapkan musisi jazz favoritnya yakni, Anita Baker.
 
"Aku bukan musisi jazz. Tapi, jazz menginspirasiku. Terima kasih sudah mengizinkanku tampil di sini," lanjutnya.
 
Tak terasa hampir 90 menit Jojo tampil. Dia memanjakan penonton dengan lagu-lagu hit miliknya seperti "Don’t Talk Me Down", "Say So", "Comeback" hingga "Think About You". Sebagai pamungkas, di menyanyikan hit paling terkenalnya, "Too Little Too Late" sehingga membuat penonton bernyanyi bersama.
 
Java Jazz 2022 digelar selama tiga hari 27, 28, dan 29 Mei 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
 

 
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(ELG)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif