Marcell Darwin (Foto: instagram @marcelldarwin)
Marcell Darwin (Foto: instagram @marcelldarwin)

Persiapan Marcell Darwin Umrah Perdana Setelah Mualaf

Elang Riki Yanuar • 22 Januari 2026 21:25
Jakarta: Aktor Marcell Darwin bersiap menunaikan ibadah umrah untuk pertama kalinya setelah menyatakan diri masuk Islam beberapa tahun lalu. Sebelum berangkat ke Tanah Suci, ia tengah mempelajari tata cara ibadah, termasuk cara mengenakan pakaian ihram dengan benar.
 
Persiapan tersebut diungkapkannya melalui sebuah unggahan video di akun Instagram pribadi. Dalam rekaman tersebut, terlihat ia sedang berlatih memasang kain ihram dibantu oleh orang lain dengan ekspresi kebingungan menghadapi pengalaman baru ini.
 
Pria berdarah Jerman ini diketahui telah menjadi mualaf sejak 2019, sebelum menikahi pasangannya, Nabila Faisal. Keputusan untuk memeluk agama Islam diakuinya datang tiba-tiba sebagai hidayah, tanpa paksaan dari pihak mana pun. Sebelumnya, bintang film Nikah Yuk ini menganut agama Katolik.

Menjelang keberangkatan, Marcell secara khusus memfokuskan diri pada pemahaman praktik-praktik dasar ibadah umrah. Salah satu momen persiapan yang ia dokumentasikan adalah proses belajar memakai kain ihram. 
 
Ia tampak lancar mengenakan bagian bawah, namun sempat mengalami kesalahan saat memasang bagian atas, sehingga memerlukan bimbingan.
 
Dalam unggahannya pada Rabu (21/1/2026), ia mengungkapkan perasaan gugupnya sekaligus doa. 
 
“Baru coba aja udah deg-degan, ya Allah lancarkanlah,” tulisnya. 
 
Unggahan itu pun mendapat banyak dukungan dan doa dari rekan-rekan selebritas di kolom komentar, salah satunya suami dari aktris Shireen Sungkar.
“Bismillah, lancar-lancar ya Bro,” ujar Teuku Wisnu. 
 
(Maulia Chasanah)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan