Delia Yasmine. (Foto: Instagram)
Delia Yasmine. (Foto: Instagram)

Profil Delia Yasmine, Artis yang Hampir Tewas Akibat Kecelakaan

Elang Riki Yanuar • 08 Januari 2025 11:10
Jakarta: Artis sinetron ternama Delia Yasmine menjadi perhatian publik setelah mengalami kecelakaan serius di Tol Jagorawi pada Minggu, 5 Januari 2025.
 
Kecelakaan tersebut mengakibatkan Delia mengalami cedera parah, termasuk patah tulang pinggul dan kaki. Kondisinya memerlukan penanganan medis intensif, sehingga ia harus menjalani empat operasi sekaligus. Untuk pemulihan, Delia dipastikan akan rehat sementara dari dunia akting.
 
Kabar mengenai kecelakaan ini menyebar luas di media sosial setelah sebuah video yang memperlihatkan Delia dibawa menggunakan ambulans beredar di TikTok. Dalam video itu, ia tampak dalam kondisi kritis, mengenakan selang oksigen untuk membantu pernapasannya.
 
baca juga: Pesinetron Delia Yasmine Kecelaan di Tol Jagorawi
 

Profil Singkat Delia Yasmine


Delia Yasmine dikenal sebagai aktris sekaligus pebisnis sukses. Ia saat ini membintangi sinetron populer Magic 5. Selain berkarier di dunia hiburan, Delia juga mengelola sejumlah bisnis, termasuk Kadel Beauty, Kadel Slim, dan produk kecantikan Elzara Beauty Care.

Dalam kehidupan pribadinya, Delia menikah dengan Siavash Nadim, seorang pria asal Turki, pada tahun 2020. Sebelumnya, ia sempat menikah dengan aktor Guntur Triyoga dan memiliki seorang putri dari pernikahan tersebut. Namun, rumah tangga mereka berakhir pada Mei 2019.
 
Selain aktif di dunia bisnis dan sinetron, Delia juga cukup populer di media sosial. Akun Instagram-nya memiliki lebih dari 50 ribu pengikut.
(Nithania Septianingsih)
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan