Metrotvnews.com/Andrie Yudhistira
Metrotvnews.com/Andrie Yudhistira

Love and Lust

Dimas Prasetyaning • 19 Juni 2014 16:28
medcom.id, Jakarta: Halo Pleasure seekers. Episode Time 4 Magnum, Sabtu (14/6/2014) ini akan membahas "Love and Lust".
 
Pada kesempatan ini, Time 4 Magnum mengundang Psikolog Seksual, Zoya Amirin. Psikolog seksi itu mengatakan, berbicara love and lust maka akan mengarah kepada perselingkuhan, terlebih untuk pasangan yang sudah menikah.
 
Zoya menyebut ada dua macam selingkuh. "Selingkuh hati dan selingkuh fisik. Paling parah itu selingkuh hati, kalau hatinya sudah selingkuh, fisiknya pun ikut," katanya.

Menurut Zoya, ada beberapa cara agar hubungan tetap langgeng dan jauh dari selingkuh. "Stop beranggapan kalau sudah nikah itu enggak mau dandan lagi, atau menghilangkan kebiasaan pergi ke bioskop. Karena itu menjauhkan diri dari perceraian," ungkapnya.
 
"Jangan pernah mengatasnamakan anak untuk mempertahankan pernikahan," tambah Zoya menganjurkan.
 
Dalam episode ini juga ditayangan beberapa berita, salah satunya movie trailer "Begin Again". Film ini bercerita tentang  sosok pacar setia yaitu, Gretta yang diperankan oleh Keira Knightley yang selalu mendampingi Rockstar, yakni Adam Levine dalam setiap konsernya. Tapi kesetiaannya tersebut dibalas dengan perselingkuhan hingga mereka berdua akhirnya putus.
   
Di tengah kegalauannya, bertemu dengan seorang produser musik yang diperankan oleh Mark Ruffalo. Film ini juga akan dibintangi oleh dua pemain kelas oscar, Catherine Keener dan Haile Steinfield. Film Begin Again akan rilis di Indonesia pada awal juli mendatang.
 
Pleasure seekers, jika Anda ingin mengetahui informasi seputar Magnum, bisa nge-klik laman ini.(Adv)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(AND)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan