Pengumuman ini dibagikan oleh akun Instagram resmi Weird Genius @weirdgenius pada Jumat (23/1) sekitar pukul 20.00 WIB. Grup EDM ini seharusnya ikut tampil bersama Idgitaf dan Lomba Sihir dalam sebuah acara di M Bloc Space, Jakarta Selatan malam ini.
“Dengan berat hati, kami Weird Genius, menginformasikan bahwa Weird Genius tidak dapat tampil pada acara OPPO malam ini dikarenakan kabar duka oleh satu member kami (saat ini dalam kondisi yang tidak kondusif untuk berada di atas stage),” tulis pernyataan resmi Weird Genius.
Mereka menambahkan bahwa kondisi tersebut “sungguh berada di luar kuasa kami.” Weird Genius meminta maaf kepada para penggemar yang sudah menanti penampilan mereka di atas panggung malam hari ini. Grup musik ini berharap semua pihak dapat memaklumi keputusan mendadak mereka untuk membatalkan acara.
Sebagai informasi, Weird Genius merupakan grup DJ elektronik yang terdiri dari tiga anggota: Reza Arap Oktovian, Eka Gustiwana, dan Roy Leonard Soewarno. Beberapa lagu terkenal mereka adalah “Sweet Scar” dan “Lathi”.
Pengumuman batalnya penampilan Weird Genius di Panggung M Bloc datang bertepatan dengan kabar meninggalnya Lula Lahfah. Lula merupakan tunangan dari Reza Arap, salah satu anggota grup tersebut.
Pantauan tim Medcom melihat unggahan terakhir di akun Instagram @lulalahfah sudah dipenuhi dengan hampir 60 ribu komentar. Sejumlah nama besar dunia hiburan meninggalkan ucapan tak percaya dan belasungkawa atas kabar tersebut, seperti Nessie Judge, Jovi Adhiguna, dan Nita Vior.
Namun, akun media sosial Lula Lahfah maupun Reza Arap belum memberikan pernyataan resmi apa pun terkait kabar yang beredar hingga artikel ini ditulis. Kondisi tersebut membuat ruang spekulasi semakin liar. Sobat Medcom diimbau untuk kritis dalam menerima informasi di media sosial dan selalu lakukan verifikasi sumber.
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News