Iko Uwais (Foto: Uwais Pictures)
Iko Uwais (Foto: Uwais Pictures)

Penampilan Perdana Iko Uwais sebagai Sutradara Film Timur

Elang Riki Yanuar • 01 Oktober 2025 07:00
Jakarta: Aktor Iko Uwais kini mencoba peruntungannya sebagai  sutradara melalui film berjudul Timur. Film aksi terbaru ini merupakan garapan rumah produksi Uwais Pictures yang dijadwalkan rilis pada 18 Desember 2025. 
 
Melalui akun Instagram mereka @uwaispictures, mereka mengunggah beberapa klip di balik layar dari film Timur. Cuplikan di balik layar yang dirilis akun Instagram @uwaispictures menunjukkan Iko yang sedang beraksi sebagai sutradara di film Timur. 
 
Tak hanya mengarahkan, Iko juga terlihat mengambil alih operasi kamera untuk beberapa adegan aksi dengan senjata. Iko mengaku syuting film ini membutuhkan waktu dua bulan lebih untuk rampung.

“Itu (menjadi sutradara) ternyata memang tidak gampang dan tidak mudah. Lumayan memacu adrenalin serta emosi,” ungkap Iko tentang perannya sebagai sutradara film Timur. 
Baca Juga :

3 Fakta Film Iko Uwais Terinspirasi dari Operasi Militer Mapenduma


Dari unggahan video di balik layar di akun Instagram @uwaispictures, film Timur banyak bermain dengan ledakan, alat tempur, hingga seni bela diri melalui koreografi tarung bersama Uwais Team. Timur hadir sebagai pembuktian bahwa Iko tidak bermain-main saat menggarap film pertamanya sebagai sutradara ini.
 
Iko Uwais menyampaikan rasa syukurnya saat mendapatkan kesempatan untuk menjadi sutradara dalam film ini. Ia menceritakan bagaimana posisi sutradara turut menciptakan sebuah tantangan baginya di film Timur.
 
“Di luar saya berperan dalam kamera, di belakang layar saya mengarahkan peran untuk film ini. Itu merupakan tantangan dan pilihan yang tepat bagi saya,” sebutnya dalam wawancara yang ditampilkan dalam cuplikan di balik layar eksklusif.

Latar yang Mencekam dan Penuh Bahaya

Terlihat dalam cuplikan yang dirilis akun Instagram @uwaispictures, penonton akan merasakan intensitas dari latar yang dibawakan film Timur, mulai dari hutan lebat di tengah kegelapan hingga gubuk yang menjadi arena pertarungan. Film Timur akan mengajak penonton mengikuti perjuangan misi kemanusiaan penuh pertarungan.
 
Timur membawakan sosok baru dalam sinema laga Indonesia melalui karakter Timur, seorang prajurit yang bersama timnya ditugaskan dalam misi berbahaya untuk menyelamatkan sekelompok peneliti yang diculik. Film ini mengusung tema drama, aksi, dan nasionalisme.
 
Tak hanya duduk di kursi sutradara, Iko Uwais turut mengambil peran produser eksekutif dan menjadi pemeran utama dalam film ini. Iko pun telah membawa nama perfilman Indonesia ke kancah internasional melalui film The Raid dan beberapa film Hollywood, seperti The Expendables 4 serta Mile 22.
 
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan