Kampus STMIK AMIKOM, sekolah tinggi di Yogyakarta ini banyak mencetak animator handal. Hal ini terbukti dengan film-film animasi akan segera keluar di pasaran. Karya mereka pun bisa disejajarkan dengan film animasi kelas Hollywood.
Prestasi-prestasi yang diraih animator STMIK AMIKOM pun tidak lepas dari kendali Mohammad Suyanto. Ia adalah Ketua STMIK AMIKOM Yogyakarta.
Untuk menunjang bakat mahasiswanya, Suyanto membuat rumah produksi film animasi bernama MSV Pictures. Sebanyak 160 mahasiswa dan dosen terlibat dalam pembuatan film animasi.
Suyanto mengatakan tidak sulit mendidik mahasiswanya untuk menjadi seorang animator. Bahkan dirinya berkeyakinan karya anak didiknya bisa menembus Hollywood.
"Ternyata untuk menghasilkan seorang bermutu itu formulanya simpel. Dengan pengetahuan yang kita miliki, kita bisa menghasilkan film untuk target pemasaran Hollywood," katanya dalam sebuah wawancara dengan televisi asing.
Banyak judul film animasi yang dibuat Suyanto, salah satunya Battle of Surabaya "There is no glory in war!" Film ini berkisahkan pertempuran pejuang Indonesia di Surabaya, Jawa Timur, melawan Sekutu. Judul film ini juga berhasil meraih beberapa penghargaan, seperti pada 2012 menjadi winner INDIGO Fellowship - PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk; dan winner Digital Animation INAICTA - Minister Communication & Information Republic of Indonesia; serta winner International Movie Trailer Festival (People's Choice) 2013.
Trailer Battle of Surabaya menjadi Nominator di Golden Trailer Festival 2014 bersama nominator Oscar Wind Rises dari Ghibli Studi.
Sosok Mohammad Suyanto mungkin belum banyak yang mengenal. Namun, berkat ide pria kelahiran Madiun, Jawa Timur, 20 Februari 1960 ini banyak melahirkan karya dan animator yang hebat.(Adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id