Superman (Foto: Ist)
Superman (Foto: Ist)

Nicholas Hoult Bakal Perankan Lex Luthor di Superman: Legacy

Medcom • 21 November 2023 11:16
Jakarta: Potongan terakhir pemain dalam Superman: Legacy rencananya akan diambil oleh Nicholas Hoult. Ia sedang dalam pembicaraan untuk memerankan karakter Lex Luthor.
 
Pemeran inti film Superman: Legacy telah diisi oleh David Corenswet sebagai Clark Kent dan Rachel Brosnahan sebagai Lois Lane. Kini, potongan itu akan dilengkapi dengan baik oleh Nicholas Hoult yang akan memerankan karakter Lex Luthor.
 
Melansir dari Variety, James Gunn, selaku co-chief DC Studios dan penulis-sutradara film Superman: Legacy telah memilih Nicholas Hoult untuk bermain dalam film tersebut dengan peran penjahat. Lex Luthor digambarkan sebagai raksasa industri dengan kepala botak dan memiliki keinginan kuat untuk menjatuhkan Putra Terakhir Krypton, yakni Superman.
 
Baca juga: James Gunn Pastikan Superman: Legacy Rilis Tahun 2025

Selain dari laporan itu, James Gunn telah mengonfirmasi bahwa María Gabriela de Faría akan berperan sebagai penjahat lain yang bernama The Engineer. Lalu, ada juga pasukan pahlawan super Green Lantern yang diperankan oleh Nathan Fillion, Hawkgirl diperankan oleh Isabela Merced, Mister Terrific diperankan oleh Edi Gathegi, dan Metamorpho diperankan oleh Anthony Carrigan.
 
Superman: Legacy merupakan tanda kembalinya DC Studios dalam film dan tayangan televisi. Akibat pemogokan kerja beberap waktu lalu, film Superman: Legacy dijadwalkan akan dirilis pada 11 Juli 2025.
 
Nicholas Hoult atau dengan nama asli Nicholas Caradoc Hoult merupakan seorang aktor asal Inggris. Namanya mulai dikenal berkat perannya dalam film About a Boy sebagai Marcus Brewer.
 
Kini, Nicholas Hoult sedang disibukkan oleh beberapa proyeknya, salah satunya film Juri No.2 yang merupakan garapan sutradara Clint Eastwood. Selain itu, aktor tersebut juga akan mengisi suara dalam film The Garfield Movie yang akan tayang pada 2024 mendatang.
 
Baca juga: Begini Proses Pemilihan David Corenswet sebagai Clark Kent di Film Superman: Legacy

 
(Rafi Alvirtyantoro)
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(ASA)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif