Dalam wawancara dengan Star News dan Ten Asia News, YoonA dan Lee Chae Min membicarakan akhir kisah sekaligus menyinggung peluang hadirnya Season 2. Keduanya menyadari banyaknya komentar dari penggemar yang berharap cerita berlanjut.
“Saya melihat reaksi seperti, ‘Will there be a season 2?’ dan saya berpikir, itu berarti orang sangat menikmatinya. Saya jadi penasaran, seperti, ‘Apa jadinya jika kita membuat musim kedua?’” ungkapnya.
Baca juga: Bon Appétit Your Majesty Tamat, Episode Terakhir Pecahkan Rekor |
Lee Chae Min membayangkan bagaimana jadinya jika karakternya, Raja Lee Heon, hidup di era modern. Namun ia juga menambahkan bahwa kisah Lee Heon dalam versi sejarah sebenarnya sudah ditutup.
“Saya pikir, kisah Lee Heon memang seharusnya berakhir dalam setting sejarah,” kata Lee Chae Min.
Di sisi lain, YoonA menyampaikan rasa terima kasihnya kepada penggemar internasional atas dukungan besar terhadap drama ini. Kesuksesan global Bon Appétit, Your Majesty memang membuka kemungkinan lebih luas, baik untuk proyek spin-off maupun sekuel.
Baca juga: Bon Appétit, Your Majesty Cetak Rekor Rating Tertinggi Jelang Tamat |
Tetapi, YoonA mengungkapkan hingga saat ini belum ada pembicaraan terkait rencana musim kedua Bon Appétit, Your Majesty. “Saya puas. Saya pikir ini adalah akhir yang diimpikan oleh semua orang. Ini terlihat seperti konklusi yang indah,” ujar YoonA.
Bon Appétit, Your Majesty mengakhiri kisahnya dengan rating tinggi. Menurut data Nielsen Korea, episode final dari drama tersebut mencatat rata-rata rating nasional sebesar 17,1 persen, menjadikannya program yang paling banyak ditonton pada hari Minggu di semua saluran.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id