YOUR FASHION

Armani Exchange Resmikan Gerai Pertama di Sumatera

Elang Riki Yanuar
Senin 10 November 2025 / 15:00
Jakarta: A|X Armani Exchange resmi membuka gerai terbarunya di Sun Plaza Mall, Medan. Brand fashion urban dan modern-casual ini membawa napas baru ke dunia gaya hidup kota Medan melalui desain toko yang memadukan kesederhanaan modern dengan karakter urban yang kuat.

A|X Armani Exchange, yang dikenal sebagai lini muda dan dinamis dari rumah mode ternama Giorgio Armani, menghadirkan konsep ruang dengan tampilan arsitektur yang bersih, elegan, dan kontemporer. Nuansa modern terpancar dari desain interior yang minimalis namun berenergi, menciptakan suasana berbelanja yang nyaman sekaligus stylish.

“Kami sangat antusias dapat membawa A|X Armani Exchange lebih dekat dengan pelanggan di Medan. Kami berharap toko ini memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan dan berkesan bagi para pecinta A|X di seluruh Indonesia,” ujar Lena Wirjosusanto, Head of EA7 Emporio Armani & Armani Exchange, PT Kurnia Ciptamoda Gemilang (KCG).

Acara pembukaan berlangsung meriah dengan konsep pesta urban yang menampilkan penampilan DJ dan kehadiran sejumlah Key Opinion Leader (KOL) serta figur publik dari dunia fashion. Para tamu undangan menikmati suasana yang energik sambil menjelajahi koleksi terbaru A|X yang menonjolkan karakter muda, modern, dan penuh semangat.
 

Perayaan ini dihadiri oleh sejumlah nama terkenal seperti Yadi Natinegoro, Josephine Mak, Winny Lieyanti, Natalia Kok, Princess Huang, Michelle Angela Costan, Jelly Cen, dan Maggie Kholine. Kehadiran mereka menambah semarak acara dan memperkuat posisi A|X sebagai brand yang dekat dengan dunia fashion dan gaya hidup urban Indonesia.

KCG yang menaungi berbagai merek fashion premium internasional di Indonesia menyebut pembukaan toko baru ini merupakan langkah penting dalam memperluas jangkauan A|X Armani Exchange ke berbagai wilayah strategis di tanah air. Medan dipilih sebagai lokasi ekspansi karena potensinya sebagai pusat gaya hidup modern di Sumatra.

Gerai terbaru ini tidak hanya menawarkan koleksi pakaian pria dan wanita, tetapi juga menghadirkan lini aksesori yang mencerminkan gaya khas A|X yang muda dan berani. Dengan fokus pada detail dan kualitas, setiap produk menampilkan perpaduan desain kontemporer dan kenyamanan yang menjadi ciri khas brand ini.

Selain menghadirkan koleksi baru, toko ini juga dirancang sebagai ruang yang interaktif dan inspiratif. Desain interior dengan pencahayaan dinamis dan tata ruang terbuka memungkinkan pengunjung menikmati setiap koleksi secara lebih personal.

Sebelum membuka gerai di Medan, A|X Armani Exchange telah hadir di beberapa lokasi ikonik seperti Grand Indonesia Jakarta, Icon Bali Mall Sanur, dan Jakarta Premium Outlet (JPO). Pembukaan di Sun Plaza Mall menjadi tonggak penting bagi ekspansi brand ini di wilayah Sumatra, sekaligus mempertegas komitmennya untuk terus memperluas kehadiran di Indonesia.

Dengan hadirnya gerai baru ini, A|X Armani Exchange tidak hanya memperkenalkan gaya hidup modern kepada masyarakat Medan, tetapi juga membawa semangat global dari Giorgio Armani ke tengah-tengah komunitas fashion lokal. 


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

(ELG)

MOST SEARCH