FITNESS & HEALTH

6 Pengobatan Rumahan untuk Pembengkakan Kelenjar Getah Bening

Mia Vale
Minggu 15 September 2024 / 19:15
Jakarta: Saat merasa tidak enak badan, saat merasa sangat lelah, kamu mungkin merasakan pembengkakan di sisi leher Anda. Benjolan tersebut umumnya terasa lunak dan lembut saat disentuh, namun, mungkin sedikit sakit saat dipegang.

Ya, benjolan di leher kamu adalah pembengkakan kelenjar getah bening, yang dalam istilah medisnya adenopati atau limfadenopati.

Pembengkakan pada kelenjar getah bening seukuran kacang polong merupakan salah satu reaksi alami tubuh terhadap penyakit atau infeksi. Pembengkakan kelenjar getah bening berarti sistem kekebalan tubuh sedang bekerja untuk membersihkan infeksi dan/atau menyerang virus atau bakteri. 

Banyak orang menyebutnya kelenjar bengkak padahal sebenarnya itu bukan kelenjar, melainkan bagian dari sistem limfatik. Salah satu sistem tubuh yang kurang dikenal, sistem ini bertugas menyeimbangkan tingkat cairan.
 

Bertindak seperti filter


Kelenjar bengkak bertindak seperti filter yang membantu tubuh membuang kuman, sel, atau benda asing lainnya yang melewati cairan getah bening kamu. Cairan getah bening berupa cairan bening atau agak kekuningan yang terdiri dari sel darah putih, protein, dan lemak. 

Ketika kamu memikirkan pembengkakan kelenjar, mungkin memikirkan pembengkakan kelenjar getah bening di satu atau kedua sisi leher. Tapi bisa juga mengalami pembengkakan kelenjar getah bening yang menyakitkan di ketiak, dengan istilah medis adenopati aksila atau limfadenopati aksila. 

Kamu mungkin bisa menggerakkannya sedikit dengan jari. Kamu juga bisa mengalami pembengkakan kelenjar getah bening di bawah rahang dan juga di selangkangan. Pada dasarnya, kamu memiliki kelenjar getah bening di seluruh tubuh yang tidak dapat dirasakan.


(Kamu perlu memastikan apa penyebab utama dari pembengkakan getah bening ini. Pasalnya, segala hal bisa jadi penyebab utamanya. Jika cara rumahan di atas tidak membuat bengkaknya membaik, segera periksa ke dokter. Foto: Ilustrasi/Dok. Pexels.com)
 

Pengobatan di rumah


Bila penyebabnya belum diketahui, ada beberapa cara untuk mengatasi pembengkakan kelenjar getah bening. Beberapa perawatan mandiri yang dinukil dari laman Halodoc, dapat dilakukan untuk mengatasi penyakit ini, antara lain:

- Lakukan kompres pada area yang bengkak atau nyeri dengan kain basah yang hangat

- Istirahat yang cukup agar sistem kekebalan tubuh dapat pulih

- Gunakan cool pack atau kompresan dingin bila air hangat tidak efektif dalam meredakan radang

- Konsumsi obat pereda nyeri untuk meredam rasa sakit atau ketidaknyamanan

- Konsumsi obat antibiotik sesuai dengan resep dokter, bila pembengkakan kelenjar getah bening disebabkan oleh bakteri atau jamur

- Berkumurlah dengan air garam, jika pembengkakan kelenjar terjadi pada area leher, telinga, kepala atau rahang. Caranya, latutkan  garam dengan air hangat. Gunakan air tersebut untuk berkumur selama 10–20 detik, kemudian buang airnya. Lakukan hal tersebut sebanyak 3–5 kali

Yang harus diingat, hindari pemberian aspirin kepada anak karena adanya risiko untuk menyebabkan sindrom Reye, di mana bisa mengakibatkan pembengkakan pada organ hati dan otak. 

Satu lagi, kamu perlu memastikan apa penyebab utama dari pembengkakan getah bening ini. Pasalnya, segala hal bisa jadi penyebab utamanya. Jika cara rumahan di atas tidak membuat bengkaknya membaik, segera periksa ke dokter.


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)

MOST SEARCH