FITNESS & HEALTH

10 Cara Efektif Mengatasi dan Mencegah GERD

Medcom
Senin 05 September 2022 / 08:00
Jakarta: GERD (gastroesophageal reflux disease) atau penyakit asam lambung yang disebabkan oleh melemahnya katup atau sfingter yang terletak di kerongkongan bagian bawah. Jika, kamu sering mengalami mulut terasa asam disertai rasa perih di dada hingga ke tenggorokan? Bisa jadi itu adalah gejala GERD. 

Nah, selain mengontrol gejala terjadinya gerd, dengan pola makan dan nutrisi kamu bisa mengelola gejala GERD dengan perubahan gaya hidup. Sejumlah upaya bisa kamu lakukan untuk mencapainya. Dikutip dari Healthline, berikut ini gaya hidup yang bisa kamu lakukan, seperti:

1. Pertahankan berat badan yang sehat

2. Kunyah permen karet yang tidak mengandung peppermint atau spearmint 

3. Hindari konsumsi alkohol

4. Berhenti merokok

5. Jangan makan berlebihan dan makanlah dengan perlahan

6. Tetap tegak setidaknya selama dua jam setelah makan

7. Hindari pakaian ketat

8. Jangan makan selama tiga sampai empat jam sebelum tidur

9. Angkat kepala tempat tidurmu 10-15 cm untuk mengurangi gejala refluks saat tidur

10. Mengonsumsi makanan sehat


(Meningkatkan serat makanan umumnya adalah ide yang bagus untuk penderita GERD. Foto: Ilustrasi. Dok. Freepik.com)
 

Konsumsi makanan berserat

Sementara itu, perlu diingat bahwa tidak ada diet yang terbukti dapat mencegah GERD. Namun, makanan tertentu dapat meredakan gejala pada beberapa orang.

Penelitian menunjukkan bahwa peningkatan asupan serat, khususnya dalam bentuk buah-buahan dan sayuran dapat melindungi diri dari penyakit asam lambung. Tetapi, para ilmuwan belum yakin bagaimana serat dapat mencegah gejalanya.

Meningkatkan serat makanan umumnya adalah ide yang bagus. Selain membantu mengatasi gejala, serat juga mengurangi risiko kolesterol tinggi, gula darah yang tidak terkontrol, hingga wasir dan masalah usus lainnya.

Bicaralah dengan doktermu jika kamu memiliki pertanyaan tentang apakah makanan tertentu harus menjadi bagian dari diet sehatmu. Sebab, makanan yang membantu meningkatkan refluks asam untuk satu orang mungkin menimbulkan masalah bagi orang lain.

Di sisi lain, jika kamu telah terkena GERD, sebaiknya rutin diskusi dengan dokter agar dapat membantu mengembangkan pola makan untuk mengontrol atau mengurangi gejala yang muncul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)

MOST SEARCH