FITNESS & HEALTH

Apakah Gorengan Dapat Menyebabkan Batuk?

A. Firdaus
Sabtu 28 Juni 2025 / 18:26
Jakarta: Gorengan menjadi makanan yang familiar dan disukai masyarakat Indonesia. Tapi di sisi lain, gorengan juga kerap dianggap penyebab datangnya batuk.

Makanan yang nikmat dikonsumsi saat hangat ini dianggap bisa memicu rasa gatal di tenggorokan dan menyebabkan batuk, terutama jika dikonsumsi dalam jumlah berlebihan. Namun, bagaimana kebenarannya?

Meski enak, gorengan sering kali disalahkan sebagai penyebab batuk oleh sebagian orang. Gorengan merupakan makanan yang dimasak dengan cara deep frying. 

Baca juga: Selain Obat Kimia, 6 Bahan Alami Ini Ampuh Redakan Batuk

Cara memasak ini akan membuat gorengan memiliki tekstur yang renyah dan garing. Nah, karena digoreng cukup lama dalam minyak yang panas, nggak sedikit orang beranggapan bahwa gorengan bisa bikin batuk nih. 
 

Apakah gorengan dapat menyebabkan batuk?


Sebenarnya, gorengan bukanlah penyebab batuk secara langsung. Perlu kamu ketahui, batuk adalah respons alami tubuh untuk membersihkan saluran napas dari benda asing, lendir, juga kuman. 

Batuk sendiri bukanlah penyakit, tapi merupakan gejala dari suatu kondisi tertentu, seperti infeksi saluran pernapasan atas (ISPA), asma yang kambuh, alergi, dan asam lambung yang naik (GERD).

Jadi, melansir Alodokter, jawaban dari pertanyaan, 'Apakah gorengan bikin batuk?' adalah tidak ya. Gorengan bukanlah penyebab utama batuk, tapi gorengan memang bisa memicu timbulnya batuk, khususnya jika gorengan dikonsumsi dalam jumlah berlebihan atau saat tubuh tidak dalam kondisi fit.

Ini karena konsumsi makanan yang panas dan berminyak, seperti gorengan, dalam jumlah banyak bisa memicu iritasi dan peradangan di tenggorokan. Terlebih jika minyak yang digunakan untuk menggoreng gorengan biasanya adalah minyak jelantah, yakni minyak yang sudah dipakai berulang kali. 

Minyak jelantah ini dapat menghasilkan senyawa berbahaya, seperti aldehida dan akrolein, yang bisa mengiritasi saluran napas dan tenggorokan. Akibatnya, tenggorokan terasa gatal dan bisa memicu batuk. 

Selain itu, gorengan juga bisa jadi pemicu batuk kalau banyak dicocol dengan sambal atau cabai. Ini karena makanan pedas, seperti cabai, mengandung capsaicin. Jika dikonsumsi berlebihan, zat ini bisa memicu iritasi tenggorokan dan batuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(FIR)

MOST SEARCH