COMMUNITY
Alyssa Soebandono dan Natasha Rizky Berbagi Ilmu di SAGA 2026
Elang Riki Yanuar
Selasa 13 Januari 2026 / 21:00
Jakarta: Ribuan orang dari berbagai daerah di Indonesia memadati arena Special Annual Gathering atau SAGA 2026 yang digelar oleh motivator sekaligus pebisnis Ippho Santosa bersama Astrid Suhaimi. Acara ini menjadi ajang temu besar para mitra British Propolis yang selama ini lebih sering berinteraksi sehttps://www.medcom.id/hiburan/film/lKY3AaPb-tembus-101-juta-penonton-film-horor-jadi-tulang-punggung-bioskop-indonesiacara online.
Sekitar 3000 peserta hadir dari berbagai provinsi. Mereka datang dengan satu tujuan yang sama, yaitu ingin belajar, memperluas jaringan, dan tentu saja merasakan langsung atmosfer kebersamaan dalam keluarga besar British Propolis. Sejak pagi, antrean peserta sudah terlihat di pintu masuk ICE BSD dengan wajah antusias.
SAGA 2026 juga semakin semarak karena dihadiri sejumlah selebritas Tanah Air. Di antaranya ada Alyssa Soebandono dan sahabatnya, Natasha Rizky, yang tampil kompak dan menyapa peserta dengan hangat. Kehadiran mereka membuat suasana acara terasa lebih akrab dan penuh motivasi.
Dalam sambutannya, Ippho Santosa menjelaskan bahwa kegiatan ini rutin digelar setiap awal tahun sebagai bentuk silaturahmi sekaligus wadah pembelajaran bagi para mitra. Menurutnya, pertemuan tatap muka seperti ini penting karena selama ini banyak mitra yang hanya saling mengenal lewat layar ponsel.
"Selama ini mitra hanya bertemu lewat online, dengan adanya kegiatan ini mitra dari seluruh provinsi hadir. Mereka dapat belajar langsung dan saling silaturahmi. Kita juga memberi apresiasi kepada mitra berprestasi dalam acara ini," kata Ippho Santosa.
Selain sesi motivasi dan sharing bisnis, peserta juga dimanjakan dengan berbagai hadiah menarik. Panitia menyiapkan hampir 200 unit handphone Samsung yang dibagikan kepada mitra beruntung. Tidak hanya itu, puluhan mitra juga berkesempatan untuk mendapatkan perjalanan ke Korea Selatan dan Spanyol sepanjang tahun 2026.
Momen berbagi pengalaman menjadi salah satu bagian yang paling dinanti. Natasha Rizky mengaku senang bisa berada di tengah ribuan kader dan mitra British Propolis. Ia melihat langsung bagaimana perubahan hidup yang dialami banyak peserta sejak bergabung dalam bisnis ini.
"Saya berterima kasih atas kesempatan yang diberikan dapat berjumpa dengan kader-kader Mas Ippho Santosa. Pesertanya tampak antusias, kita saling berbagi ilmu dan pengalaman dalam berbisnis. Yang saya tahu, banyak peserta yang sangat terbantu setelah menjadi kader dan mitra Mas Ippho ya, ada yang hutangnya lunas, berangkat ke Tanah Suci, cari ilmu dan jalan keluar negeri. Semoga bisnis ini selalu bermanfaat untuk semua orang," kata Natasha Rizky.
Tak kalah hangat, Icha Soebandono juga menyampaikan pandangannya tentang pentingnya menjaga silaturahmi dalam dunia bisnis. Ia percaya bahwa relasi yang baik bisa membuka lebih banyak peluang dan rezeki bagi semua pihak yang terlibat.
"Kita bisa membangun kepercayaan, menciptakan lingkungan sportif, serta mendatangkan rezeki seluas-luasnya. Semoga tahun depan, acara ini semakin meriah lagi," tutur istri Dude Harlino tersebut.
Deretan pesohor lain yang turut hadir juga menambah daya tarik SAGA 2026. Di antaranya ada Dude Harlino, Ricky Harun, Mario Irwinsyah, Fadly Padi, Ricky Perdana, Meyda Sefira, hingga Reza Aditya. Mereka terlihat berbaur dengan para peserta dan beberapa kali meluangkan waktu untuk foto bersama.
Tak hanya soal pertemuan dan hiburan, acara ini juga menjadi momentum penguatan brand British Propolis. Sebelumnya, produk ini sempat menggandeng Hello Kitty sebagai mitra kolaborasi. Kini, British Propolis kembali mencuri perhatian dengan kerja sama barunya bersama Garuda Indonesia, yang diharapkan dapat semakin memperluas jangkauan pasar.
British Propolis sendiri dikenal sebagai produk kesehatan keluarga dengan bahan baku propolis yang berasal dari Inggris. Produk ini dirancang untuk membantu menjaga daya tahan tubuh seluruh anggota keluarga, sehingga tidak heran jika bisnis ini diminati oleh berbagai kalangan.
Menjelang penutupan acara, para peserta tampak enggan beranjak. Banyak yang masih berdiskusi, bertukar kontak, dan mengabadikan momen bersama. SAGA 2026 pun bukan sekadar acara tahunan, tetapi menjadi simbol kebersamaan, semangat belajar, dan optimisme untuk melangkah lebih jauh di dunia bisnis sepanjang tahun 2026.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
(ELG)
Sekitar 3000 peserta hadir dari berbagai provinsi. Mereka datang dengan satu tujuan yang sama, yaitu ingin belajar, memperluas jaringan, dan tentu saja merasakan langsung atmosfer kebersamaan dalam keluarga besar British Propolis. Sejak pagi, antrean peserta sudah terlihat di pintu masuk ICE BSD dengan wajah antusias.
SAGA 2026 juga semakin semarak karena dihadiri sejumlah selebritas Tanah Air. Di antaranya ada Alyssa Soebandono dan sahabatnya, Natasha Rizky, yang tampil kompak dan menyapa peserta dengan hangat. Kehadiran mereka membuat suasana acara terasa lebih akrab dan penuh motivasi.
Dalam sambutannya, Ippho Santosa menjelaskan bahwa kegiatan ini rutin digelar setiap awal tahun sebagai bentuk silaturahmi sekaligus wadah pembelajaran bagi para mitra. Menurutnya, pertemuan tatap muka seperti ini penting karena selama ini banyak mitra yang hanya saling mengenal lewat layar ponsel.
"Selama ini mitra hanya bertemu lewat online, dengan adanya kegiatan ini mitra dari seluruh provinsi hadir. Mereka dapat belajar langsung dan saling silaturahmi. Kita juga memberi apresiasi kepada mitra berprestasi dalam acara ini," kata Ippho Santosa.
Baca Juga :
Cara Alyssa Soebandono Batasi Anak Gunakan Gawai
Selain sesi motivasi dan sharing bisnis, peserta juga dimanjakan dengan berbagai hadiah menarik. Panitia menyiapkan hampir 200 unit handphone Samsung yang dibagikan kepada mitra beruntung. Tidak hanya itu, puluhan mitra juga berkesempatan untuk mendapatkan perjalanan ke Korea Selatan dan Spanyol sepanjang tahun 2026.
Momen berbagi pengalaman menjadi salah satu bagian yang paling dinanti. Natasha Rizky mengaku senang bisa berada di tengah ribuan kader dan mitra British Propolis. Ia melihat langsung bagaimana perubahan hidup yang dialami banyak peserta sejak bergabung dalam bisnis ini.
"Saya berterima kasih atas kesempatan yang diberikan dapat berjumpa dengan kader-kader Mas Ippho Santosa. Pesertanya tampak antusias, kita saling berbagi ilmu dan pengalaman dalam berbisnis. Yang saya tahu, banyak peserta yang sangat terbantu setelah menjadi kader dan mitra Mas Ippho ya, ada yang hutangnya lunas, berangkat ke Tanah Suci, cari ilmu dan jalan keluar negeri. Semoga bisnis ini selalu bermanfaat untuk semua orang," kata Natasha Rizky.
Tak kalah hangat, Icha Soebandono juga menyampaikan pandangannya tentang pentingnya menjaga silaturahmi dalam dunia bisnis. Ia percaya bahwa relasi yang baik bisa membuka lebih banyak peluang dan rezeki bagi semua pihak yang terlibat.
"Kita bisa membangun kepercayaan, menciptakan lingkungan sportif, serta mendatangkan rezeki seluas-luasnya. Semoga tahun depan, acara ini semakin meriah lagi," tutur istri Dude Harlino tersebut.
Deretan pesohor lain yang turut hadir juga menambah daya tarik SAGA 2026. Di antaranya ada Dude Harlino, Ricky Harun, Mario Irwinsyah, Fadly Padi, Ricky Perdana, Meyda Sefira, hingga Reza Aditya. Mereka terlihat berbaur dengan para peserta dan beberapa kali meluangkan waktu untuk foto bersama.
Tak hanya soal pertemuan dan hiburan, acara ini juga menjadi momentum penguatan brand British Propolis. Sebelumnya, produk ini sempat menggandeng Hello Kitty sebagai mitra kolaborasi. Kini, British Propolis kembali mencuri perhatian dengan kerja sama barunya bersama Garuda Indonesia, yang diharapkan dapat semakin memperluas jangkauan pasar.
British Propolis sendiri dikenal sebagai produk kesehatan keluarga dengan bahan baku propolis yang berasal dari Inggris. Produk ini dirancang untuk membantu menjaga daya tahan tubuh seluruh anggota keluarga, sehingga tidak heran jika bisnis ini diminati oleh berbagai kalangan.
Menjelang penutupan acara, para peserta tampak enggan beranjak. Banyak yang masih berdiskusi, bertukar kontak, dan mengabadikan momen bersama. SAGA 2026 pun bukan sekadar acara tahunan, tetapi menjadi simbol kebersamaan, semangat belajar, dan optimisme untuk melangkah lebih jauh di dunia bisnis sepanjang tahun 2026.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ELG)