COMMUNITY
Lanjutkan Misi Hidup Sehat lewat Senam Bersama
Elang Riki Yanuar
Minggu 26 Oktober 2025 / 18:00
Jakarta: Suasana Minggu pagi di Livehouse dan Tembak Langit Batam terasa berbeda. Musik energik menggema, ratusan warga dari Kelurahan Sungai Jodoh dan Tanjung Uma tampak antusias mengikuti setiap gerakan senam yang dipandu instruktur profesional.
Kegiatan bertajuk “Senam Sehat Holywings Peduli” ini menjadi bukti bahwa gaya hidup aktif bisa dimulai dari hal sederhana yakni, bergerak bersama dengan semangat kebersamaan.
Program ini merupakan bagian dari inisiatif berkelanjutan Holywings Peduli, yang secara rutin menggelar kegiatan olahraga massal untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan tubuh dan mental.
Andrew Susanto, Komisaris Utama Holywings Group sekaligus Ketua Program CSR Holywings Peduli, mengatakan bahwa kegiatan ini bukan sekadar olahraga, tetapi bentuk nyata ajakan untuk menjadikan kesehatan sebagai prioritas.
"Tujuan kami sederhana, yaitu mengingatkan masyarakat bahwa kesehatan adalah investasi jangka panjang. Dengan berolahraga rutin seperti senam sehat, tubuh jadi lebih bugar, pikiran lebih segar, dan imunitas meningkat,” ujar Andrew Susanto.
Tak hanya senam, acara juga diselingi sesi peregangan, edukasi ringan tentang pencegahan penyakit kronis, hingga tips menjaga pola hidup aktif di tengah rutinitas sibuk. Suasana kian hangat saat para peserta saling menyemangati dan tertawa bersama di bawah langit pagi Batam.
Lina, salah satu peserta, mengaku senang bisa ikut ambil bagian. “Olahraga jadi terasa menyenangkan kalau rame-rame begini. Musiknya seru, gerakannya mudah, dan suasananya bikin semangat,” katanya sambil tersenyum.
Selepas senam, area acara berubah menjadi ajang “Pesta Rakyat”, menghadirkan berbagai lomba seru seperti lempar ring berhadiah handphone dan sembako, estafet pingpong, hingga kompetisi karaoke yang mengundang tawa dan tepuk tangan penonton.
Kegiatan ini ditutup dengan sesi foto bersama dan pembagian hadiah bagi peserta paling aktif, menandai berakhirnya pagi penuh energi positif.
Setelah sukses di Jakarta, Medan, dan Palembang, Batam kini menjadi kota berikutnya yang merasakan semangat “Sehat Bareng, Bahagia Bareng.”
"Kami berharap semakin banyak masyarakat yang sadar bahwa menjaga kesehatan tidak harus mahal atau rumit, cukup dimulai dari langkah kecil untuk bergerak bersama," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)
Kegiatan bertajuk “Senam Sehat Holywings Peduli” ini menjadi bukti bahwa gaya hidup aktif bisa dimulai dari hal sederhana yakni, bergerak bersama dengan semangat kebersamaan.
Program ini merupakan bagian dari inisiatif berkelanjutan Holywings Peduli, yang secara rutin menggelar kegiatan olahraga massal untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan tubuh dan mental.
Andrew Susanto, Komisaris Utama Holywings Group sekaligus Ketua Program CSR Holywings Peduli, mengatakan bahwa kegiatan ini bukan sekadar olahraga, tetapi bentuk nyata ajakan untuk menjadikan kesehatan sebagai prioritas.
"Tujuan kami sederhana, yaitu mengingatkan masyarakat bahwa kesehatan adalah investasi jangka panjang. Dengan berolahraga rutin seperti senam sehat, tubuh jadi lebih bugar, pikiran lebih segar, dan imunitas meningkat,” ujar Andrew Susanto.
Tak hanya senam, acara juga diselingi sesi peregangan, edukasi ringan tentang pencegahan penyakit kronis, hingga tips menjaga pola hidup aktif di tengah rutinitas sibuk. Suasana kian hangat saat para peserta saling menyemangati dan tertawa bersama di bawah langit pagi Batam.
Lina, salah satu peserta, mengaku senang bisa ikut ambil bagian. “Olahraga jadi terasa menyenangkan kalau rame-rame begini. Musiknya seru, gerakannya mudah, dan suasananya bikin semangat,” katanya sambil tersenyum.
Selepas senam, area acara berubah menjadi ajang “Pesta Rakyat”, menghadirkan berbagai lomba seru seperti lempar ring berhadiah handphone dan sembako, estafet pingpong, hingga kompetisi karaoke yang mengundang tawa dan tepuk tangan penonton.
Kegiatan ini ditutup dengan sesi foto bersama dan pembagian hadiah bagi peserta paling aktif, menandai berakhirnya pagi penuh energi positif.
Setelah sukses di Jakarta, Medan, dan Palembang, Batam kini menjadi kota berikutnya yang merasakan semangat “Sehat Bareng, Bahagia Bareng.”
"Kami berharap semakin banyak masyarakat yang sadar bahwa menjaga kesehatan tidak harus mahal atau rumit, cukup dimulai dari langkah kecil untuk bergerak bersama," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)