Direktur Utama Pelindo II Elvyn G Masassya mengatakan, pelabuhan di Eropa memiliki kecanggihan dan kualitas yang memadai. Karena itu dirinya berharap pelabuhan Indonesia baik di wilayah barat maupun timur memiliki kualitas yang sama.
"Kita rencanakan mudah-mudahan 2020 Indonesia sudah punya pelabuhan setara dengan negara di Eropa. Salah satu cara untuk buat infrastruktur lebih baik maka konsep pengelolaan harus diubah," kata Elvyn, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis (24/11/2016).
Dirinya menyarankan kepada pemerintah agar membangun pelabuhan melalui konsep yang dikenal dengan Indonesia Chain Port. Konsep ini, kata dia, akan meyambungkan seluruh pelabuhan dari barat Indonesia hingga timur Indonesia mencontoh beberapa pelabuhan yang telah ada.
Baca: Bangun 5 Terminal Petikemas, Pelindo II Pilih 4 Opsi Pembiayaan
"Konsepnya, saya tawarkan ke pemerintah bagaimana pengelolaan pelabuhan dari Belawan, Tanjung Priok, Surabaya, Makassar dengan operasional, tingkat pelabuhan yang sama. Sehingga kapal bisa masuk dari barat ke timur," jelas dia.
Selain itu, pembangunan akses untuk pelabuhan juga menjadi hal penting. Untuk itu setiap pelabuhan disarankan agar menerapkan port integrated sehingga untuk pelabuhan bersifat distribusi barang harus berdekatan dengan transportasi dan kawasan industri.
"Untuk itu, beberapa program kami, kita akan membangun port di Kijing, Sorong, dan satu pola yang lain dengan aliansi strategis dengan BUMN lain. Dengan begitu ada keseragaman kebijakan bagaimana bisa menumbuhkan pelabuhan strategis," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News