Ilustrasi. Foto: Medcom.id
Ilustrasi. Foto: Medcom.id

Happy Weekend, IHSG Sepekan Positif

Annisa ayu artanti • 04 Februari 2023 08:19
Jakarta: Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan terakhir tercatat positif. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami peningkatan 0,18 persen dari 6.898,98 pada pekan sebelumnya menjadi 6.911,732.
 
Data mingguan bursa yang dikutip Medcom.id, Sabtu, 4 Februari 2023 juga mencatat peningkatan transaksi harian bursa pekan ini, yaitu sebesar 10,61 persen menjadi Rp10,736 triliun dari Rp9,706 triliun pada pekan sebelumnya.
 
Selain itu, rata-rata frekuensi transaksi harian bursa turut mengalami kenaikan sebesar 2,79 persen menjadi 1.159.261 dari 1.127.816 transaksi pada sepekan sebelumnya.
 
Baca juga: Digadang Punya Rp3 Triliun, RANS Entertainment Mau IPO?
 
Namun, volume transaksi harian bursa mengalami perubahan sebesar 7,41 persen menjadi 18,618 miliar saham dari 20,107 miliar saham pada penutupan pekan yang lalu.
 
Sementara itu, kapitalisasi pasar bursa mengalami peningkatan 0,07 persen menjadi Rp9.510,520 triliun dari Rp9.504,337 triliun pada pekan sebelumnya.
 
Bursa juga mencatat, sepanjang tahun 2023 investor asing mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp2,031 triliun.

3 Obligasi, 1 Sukuk, dan 1 Saham Tercatat di BEI Selama Sepekan

Selama sepekan ini terdapat pencatatan tiga obligasi, satu sukuk, dan satu saham. Pencatatan obligasi pertama berasal dari Obligasi Berkelanjutan V BFI Finance Indonesia Tahap III Tahun 2023 yang diterbitkan oleh PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) dengan nilai nominal sebesar Rp1,1 triliun.
 
Kemudian pencatatan obligasi kedua dan ketiga adalah dari Obligasi Berkelanjutan III Indah Kiat Pulp & Paper Tahap IV Tahun 2023 yang diterbitkan oleh PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk dan Obligasi Berkelanjutan I Voksel Electric Tahap II Tahun 2023 yang diterbitkan PT Voksel Electric Tbk (VOKS) dengan nilai nominal masing-masing sebesar Rp1,072 triliun dan Rp100 miliar.
 
Baca juga: Ini Jadwal Lengkap IPO Pertamina Geothermal Energy

PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk juga menerbitkan Sukuk Mudharabah Berkelanjutan II Indah Kiat Pulp & Paper Tahap IV Tahun 2023 dengan nilai nominal Rp675,51 miliar.
 
Sehingga total emisi obligasi dan sukuk yang sudah tercatat sepanjang 2023 adalah enam emisi dari lima emiten senilai Rp4 triliun. Dengan keseluruhan pencatatan tersebut, total emisi obligasi dan sukuk yang tercatat di BEI berjumlah 512 emisi dengan nilai nominal outstanding Rp448,87 triliun dan USD47,5 juta, diterbitkan oleh 124 emiten.
  
Sementara untuk pencatatan saham dilakukan oleh PT Wijaya Cahaya Timber Tbk (FWCT). FWCT mencatatkan sahamnya pada papan pengembangan dan menjadi perusahaan tercatat ke-11 yang tercatat di BEI pada 2023.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
 
 
(ANN)



LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif