Ilustrasi. Foto: Medcom.id
Ilustrasi. Foto: Medcom.id

Bikin Semringah, IHSG Lagi-lagi Menguat! Hari Ini Ditutup ke Level 6.980

Husen Miftahudin • 20 Oktober 2022 16:12
Jakarta: Gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini kembali menguat. Mengutip laman RTI, Kamis, 20 Oktober 2022, gerak IHSG berada di posisi 6.980 atau naik 120,23 poin, setara 1,75 persen.
 
Saat bel pembukaan perdagangan, IHSG bertengger di posisi 6.860. Gerak indeks sempat menyentuh level tertinggi di posisi 6.986 dan level terendah di 6.847.
 
Volume perdagangan sore ini tercatat sebanyak 25 miliar lembar saham senilai Rp15,81 triliun. Sebanyak 350 saham menguat, 196 saham melemah, dan 158 saham stagnan.

Sebelumnya Ajaib Sekuritas memproyeksikan IHSG pada perdagangan hari ini bergerak bervariasi dalam kisaran level 6.800-6.906. Sedangkan pada perdagangan kemarin, Rabu, 19 Oktober 2022, indeks acuan saham Indonesia ditutup menguat 0,38 persen atau 25,92 poin ke level 6.860,42.
 
Baca juga: Yuk Dipantau 3 Saham Ini untuk Pertebal Cuan

 
Financial Expert Ajaib Sekuritas Ratih Mustikoningsih menjelaskan Indonesia masuk ke dalam daftar 10 negara yang memiliki Produk Domestik Bruto (PDB) paling besar di dunia berdasarkan data Purchasing Power Parity (PPP). Indonesia menempati posisi ketujuh negara yang memiliki PDB sebesar USD4,1 triliun.
 
"Posisi tersebut mengalahkan Inggris di posisi kedelapan sebesar USD3,8 triliun, Brasil USD3,74 triliun, dan Prancis ke-10 sebesar USD3,74 triliun," kara Ratih dalam riset hariannya.
 
Sementara itu, perolehan pajak pertambahan nilai perdagangan melalui sistem elektronik atau PPN-PMSE per September 2022 mencapai Rp8,69 triliun. Jumlah pemungut PPN-PMSE bertambah menjadi 13 pelaku usaha.
 
Dari mancanegara, tambahnya, Kantor Statistik Nasional Inggris merilis Indeks Harga Konsumen (IHK) naik 10,1 persen (yoy) pada September 2022. Inflasi tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang tercatat 9,9 persen (yoy) dan merupakan level inflasi tertinggi dalam 40 tahun.
 
"Hal ini disebabkan harga pangan yang naik 14,8 persen (yoy), dan harga furnitur dan barang rumah tangga naik 10,7 persen (yoy)," ucapnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(HUS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan