IHG Hotels & Resorts resmi memulai proyek pembangunan hotel terbesarnya di Jepang dengan meresmikan pengembangan kawasan perhotelan terpadu di dekat Universal Studios Japan (USJ), Osaka.
IHG Hotels & Resorts resmi memulai proyek pembangunan hotel terbesarnya di Jepang dengan meresmikan pengembangan kawasan perhotelan terpadu di dekat Universal Studios Japan (USJ), Osaka.

IHG Dorong Pertumbuhan Wisata dan Ekonomi Osaka

Arif Wicaksono • 26 Januari 2026 19:36
Tokyo: IHG Hotels & Resorts resmi memulai proyek pembangunan hotel terbesarnya di Jepang dengan meresmikan pengembangan kawasan perhotelan terpadu di dekat Universal Studios Japan (USJ), Osaka. 
 
Proyek ini dikembangkan bersama Sakurajima Kaihatsu LLC, konsorsium yang terdiri dari Kajima Corporation, JAPAN POST REAL ESTATE Co., Ltd., SMFL MIRAI Partners Company, Limited, dan Keihanshin Building Co., Ltd.
 

Peresmian ditandai dengan seremoni peletakan batu pertama di Konohana-ku, Osaka. Proyek ini menjadi pengembangan hotel tiga merek pertama IHG di Jepang, yang menghadirkan InterContinental, Kimpton, dan Holiday Inn dalam satu kawasan tepi sungai yang terintegrasi.
 
Ketiga hotel tersebut akan dibangun di lokasi strategis yang berjarak dekat dari Universal Studios Japan serta hanya sekitar 10 menit dari kawasan integrated resort baru di Yumeshima. Dengan total 817 kamar, kompleks hotel ini akan beroperasi sebagai hotel resmi Universal Studios Japan dan diproyeksikan menjadi satu-satunya hotel bermerek internasional di kawasan tersebut saat mulai beroperasi pada 2029.

Managing Director Japan & Micronesia, IHG Hotels & Resorts sekaligus CEO IHG ANA Hotels Group Japan, Abhijay Sandilya, mengatakan proyek ini menandai tonggak penting bagi ekspansi IHG di Jepang.
 
“Proyek ini merupakan pembangunan hotel baru terbesar IHG di Jepang sekaligus proyek tiga merek pertama kami di negara ini. Kehadiran InterContinental, Kimpton, dan Holiday Inn akan memperkuat posisi IHG sebagai mitra strategis Universal Studios Japan dan mendukung pengembangan kawasan pariwisata Osaka,” ujarnya.
 
Saat ini, IHG mengoperasikan 57 hotel dari 10 merek di Jepang, dengan 20 properti tambahan dalam tahap pengembangan. Kehadiran proyek baru ini akan menambah portofolio IHG menjadi 10 hotel di Osaka dan 12 hotel di kawasan Kansai.
 
Pengembangan ini juga melengkapi aset IHG yang telah beroperasi di Osaka, termasuk InterContinental Osaka, voco Osaka Central, dan RIHGA Royal Hotel Osaka – Vignette Collection.

Dorong Daya Tarik Investasi dan Pariwisata

Perwakilan konsorsium, Senior Executive Officer Kajima Corporation, Katsunori Ichihashi, menilai kolaborasi dengan IHG akan meningkatkan nilai kawasan secara ekonomi dan pariwisata. Kehadiran tiga merek dengan segmen berbeda mulai dari luxury, lifestyle, hingga family resor akan memperluas pilihan akomodasi dan menarik lebih banyak pengunjung.
 
"Didukung pengembangan infrastruktur, penambahan atraksi, integrated resort, serta hotel bermerek internasional, kawasan ini kami kembangkan sebagai destinasi wajib kunjung dan menjadi pengalaman baru bagi Jepang,” katanya.
 
Dari sisi infrastruktur, kawasan ini turut didukung perpanjangan JR Sakurajima Line, pembangunan terminal feri baru, serta peningkatan kapasitas Kansai International Airport menjadi 40 juta penumpang per tahun pasca renovasi Terminal 1.
 
Pertumbuhan sektor pariwisata Jepang juga tercermin dari meningkatnya kunjungan wisatawan internasional, termasuk dari Indonesia. Data Japan National Tourism Organization (JNTO) mencatat, sepanjang Januari–November 2025, jumlah wisatawan Indonesia ke Jepang mencapai 558.900 orang, naik 26,3% secara tahunan. Indonesia menempati peringkat kedelapan sebagai pasar sumber wisatawan terbesar ke Jepang pada 2025.
 
IHG menilai tren ini akan menjadi salah satu pendorong utama tingkat hunian hotel di Osaka dan kawasan Kansai dalam beberapa tahun ke depan, seiring dengan meningkatnya minat wisata dan penguatan konektivitas regional. 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(SAW)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan