Ilustrasi Grab. Foto: Istimewa
Ilustrasi Grab. Foto: Istimewa

Grab Buka Suara Soal Rencana Kenaikan Tarif Ojol

Annisa ayu artanti • 03 Juli 2025 11:05
Jakarta: Rencana pemerintah untuk menaikkan tarif ojek online (ojol) sebesar 8 hingga 15 persen terus jadi sorotan. 
 
Menyikapi hal ini, Grab Indonesia menegaskan komitmennya untuk terus berdialog secara terbuka dengan pemerintah dan semua pihak terkait, demi keberlanjutan ekosistem transportasi daring di Indonesia.
 
Dalam keterangan resmi, Vice President Public Affairs Grab Indonesia, Tirza Munusamy, menyatakan pihaknya siap bekerja sama dan terus menjalin komunikasi dengan pemangku kepentingan.

“Grab Indonesia senantiasa menjunjung tinggi prinsip keterbukaan dan kerja sama dalam membangun komunikasi yang konstruktif dengan pemerintah, termasuk dengan Kementerian Perhubungan,” ujar Tirza dilansir Antara, Kamis, 3 Juli 2025.
 
Baca juga: Gojek Siap Naikkan Tarif! Ini Alasannya Bukan Sekadar Soal Harga

Tirza menegaskan, dialog dan keterbukaan sangat penting dalam merespons kebijakan sensitif seperti penyesuaian tarif ojol, yang menyangkut pendapatan mitra pengemudi dan daya beli konsumen.

Dampak tarif tak boleh diabaikan

Grab menilai bahwa rencana perubahan tarif tentu berdampak luas. Kenaikan tarif memang berpotensi meningkatkan penghasilan mitra, namun di sisi lain harga layanan bisa menjadi kurang kompetitif dan menurunkan minat konsumen.
 
“Perubahan seperti ini tentu menantang, namun kami percaya, kita dapat mencari solusi terbaik yang mendukung keberlanjutan ekosistem transportasi digital di Indonesia,” ungkap Tirza.

Mitra pengemudi ikut suarakan aspirasi

Grab juga memastikan suara mitra pengemudi tetap jadi prioritas dalam proses pengambilan kebijakan. Melalui kanal internal seperti Kopdar (Kopi Darat) dan Forum Diskusi Mitra (Fordim) yang rutin diadakan di berbagai kota, Grab membuka ruang bagi mitra untuk menyampaikan aspirasi secara langsung.
 
“Grab Indonesia terus mendengarkan masukan dari para mitra pengemudi melalui berbagai kanal komunikasi, baik secara langsung maupun virtual,” jelas Tirza.
 
Forum-forum ini dinilai penting untuk membahas isu aktual di lapangan dan memastikan kebijakan yang diambil benar-benar mencerminkan kebutuhan di lapangan.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ANN)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan