Malang: Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago mengatakan akan bereksperimen di Piala Presiden 2019 demi mematangkan persiapan tampil di Liga 1 2019.
Turnamen pramusim seperti Piala Presiden menurutnya bagus untuk mematangkan kerangka tim di kompetisi sesungguhnya. Ia mengatakan akan melakukan eksperimen di setiap pertandingan Piala Presiden, apalagi regulasi turnamen ini berbeda dengan liga.
"Regulasinya berbeda pada pergantian pemain. Kita bisa menggunakan jasa enam permain dalam laga itu. Jadi akan banyak spekulasi akan terjadi dan tim kita sudah siap. Semoga bisa membuahkan hasil positif dan terbaik," kata pelatih 50 tahun itu saat jumpa pers, Minggu 3 Maret lalu di Malang.
Jackson menegaskan bahwa 20 tim peserta Piala Presiden pasti saat ini dalam kondisi yang sama. Yakni menjadikan Piala Presiden sebagai ajang persiapan menatap liga.
"Semua tim sedang melakukan sebuah persiapan dan saya sangat yakin pascakompetisi ini semua tim itu akan menjadi sangat berbeda," bebernya.
Pelatih asal Brasil ini pun mengakui timnya cukup diuntungkan dalam turnamen ini. Sebab, Laskar Antasari sudah melakukan persiapan di Kota Batu selama beberapa hari terakhir.
Barito Putera memang tergabung di Grup E, di mana tuan rumah grup Piala Presiden tersebut adalah Arema FC. Selain Arema, Barito juga berada satu grup bersama Persela Lamongan dan Persita Tangerang.
"Ini keuntungan kepada kita karena dapat grup di Malang. Karena kita sudah adaptasi iklim dan cuaca. Kita bisa manfaatkan momen ini untuk bisa beprestasi di Malang," ungkapnya.
Sementara, pemain Barito Putera Bayu Pradana mengatakan timnya telah menjalankan berbagai uji coba dan latihan sebelumnya. Ketika ada kekurangan dalam tubuh tim, pelatih bakal segera melakukan evaluasi.
"Saya mewakili teman-teman Barito sudah siap untuk laga besok. Pemain akan maksimal untuk memberikan yang terbaik kepada tim agar hasilnya maksimal," pungkasnya.
Barito Putera bakal berhadapan dengan Arema FC pada babak penyisihan Grup E Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin 4 Maret 2019 pukul 18.30 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(REN)
