\ Black Steel Nyaris Dipermalukan Tuan Rumah BTS
Pemain Bintang Timur Surabaya John Gotlief (kostum hijau) diadang dua pemain Black Steel. (medcom/renuki)
Pemain Bintang Timur Surabaya John Gotlief (kostum hijau) diadang dua pemain Black Steel. (medcom/renuki)

Futsal Profesional League 2018

Black Steel Nyaris Dipermalukan Tuan Rumah BTS

Bola futsal
Rendy Renuki H • 24 Februari 2018 23:41
Surabaya: Black Steel Manokwari nyaris dipermalukan tuan rumah Bintang Timur Surabaya (BTS) pada pekan keenam Futsal Pro League 2018, Sabtu 24 Februari. Beruntung Ardiansyah Runtuboy cs mampu menyudahi lanjutan laga Grup B dengan skor 3-3.
 
Bertanding di GOR UNESA, Surabaya, jalannya pertandingan berlangsung sengit dengan intensitas tinggi. Tim tamu bahkan membuat pendukung tuan rumah terdiam karena unggul 2-0 terlebih dahulu pada babak pertama.
 
Gol pembuka Black Steel dicetak jelang turun minum oleh pemain asing asal Thailand, Kritsada Wongkaeo. Semenit berselang, tepatnya menit ke-19, giliran Rio Pangestu Putra yang membobol gawang Sholehudin Al Ayubbi.

Klik: Sriwijaya Permalukan Persiba pada Laga Perdana


Tuan rumah baru memberikan perlawan setelah Reza Arlian membobol gawang Muhammad Albagir usai jeda. Gol itu menjadi pelecut semangat tuan rumah untuk mengejar ketinggalan 1-2.
  BTS mampu bangkit dan menyamakan kedudukan di menit ke-15 babak kedua. Andriansyah Agustin mencatatkan namanya di papan skor setelah tembakan kerasnya merobek gawang Black Steel.
 
Publik tuan rumah kian menggila usai BTS berbalik unggul 3-2 semenit berselang. Gusti Dian Ardianto membuat BTS berada di atas angin untuk meraih kemenangan.


Klik: Milla Tak Keberatan Evan Dimas dan Ilham Udin Absen TC


Namun, momentum itu dihancurkan Rio Pangestu yang mencetak gol keduanya jelang 20 menit paruh kedua berakhir. Hingga peluit panjang, skor 3-3 bertahan untuk kedua tim.
 
Sementara, pada laga pembuka Grup B pekan keenam ini, Mataram FC juga meraih hasil imbang 2-2 kontra FKB Bandung. Sedangkan Kancil BBK Pontianak meraih kemenangan 3-2 atas Permata Indah, klub asal Papua yang bermarkas di Makassar.
 
Foto:
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(KAU)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif