Jakarta: Timnas Indonesia akan menghadapi lawan yang bisa dibilang tidak terlalu berat dalam Grup K Kualifikasi Piala AFC U-19 2020. Mereka adalah Hong Kong, Korea Utara, dan Timor Leste.
Meski demikian, Fakhri Husaini selaku pelatih Garuda Muda menginstruksikan para pemainnya untuk tidak meremehkan lawan. Menurut dia, permainan timnas U-19 bisa saja sudah terbaca lewat berbagai media yang semakin berkembang.
"Tidak terbantahkan bahwa semakin banyak kami bertanding, diliput media, semakin mudah negara-negara lain mengetahui kekuatan tim kita. Semua tim saya yakin sama seperti kami," ujar Fakhri.
"Semua mencari sebanyak mungkin informasi tentang kekuatan tim-tim lawan. Seperti Korea Utara U-19, kami sampai saat ini belum mendapatkan video dan rekaman pertandingan mereka," tambahnya.
Namun, Fakhri memastikan timnya sudah siap menghadapi semua lawan-lawannya dengan permainan terbaik. "Apapun itu kami akan bermain dengan kekuatan kami dan bermain dengan cara kami," tutup Fakhri.
Timor Leste menjadi lawan pertama Indonesia pada fase grup Kualifikasi Piala AFC U-19 2020. Pertandingannya akan bergulir di Stadion Madya, Jakarta, Rabu 6 November pukul 19.00 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(KAH)