medcom.id, Liverpool: Liverpool masih bertengger di posisi tujuh klasemen Liga Primer Inggris 2015--2016 usai melakoni empat laga. Rapor buruk itu didapat skuat arahan Brendan Rodgers tersebut karena hanya mencatat dua kali kemenangan, satu kali seri, dan satu kali kekalahan.
Pertandingan terakhir The Reds harus dilalui dengan hasil buruk. Pasalnya, Liverpool harus merana di kandang sendiri lantaran digebuk West Ham United dengan skor 0-3!
Meski begitu, manajemen The Reds tidak menekan Brendan Rodgers. Hal itu sudah dianalisa oleh legenda hidup Liverpool Ian Rush.
"Manchester United berada di posisi yang sama seperti Liverpool. Chelsea bahkan lebih buruk. Saat ini, hanya Manchester City yang berjalan mulus," ungkap Rush.
"Saya tidak berpikir akan ada tekanan untuk Brendan (Rodgers). Apa yang dikerjakan oleh Brendan sudah berada pada jalur yang benar," imbuhnya.
Rush juga berharap usai jeda internasional pada pekan depan, skuat Liverpool tetap berada pada kondisi fit. Apalagi, pada 12 September The Anfield Gank bakal bentrok dengan rival abadi Manchester United di Old Trafford.
"Sebuah pertandingan besar akan tersaji di Old Trafford dan saya berharap semua pemain berada dalam kondisi yang fit usai jeda internasional," papar Rush. (Soccerway)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(HIL)
